Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Pernah Berniat Jadi Pemadam Kebakaran, Kini Ingin Bawa Persija Juara

By Wibbiassiddi - Rabu, 23 November 2022 | 11:11 WIB
Pemain Persija Jakarta Resky Fandi.

SUPERBALL.ID - Eks pemain Timnas U-19 Indonesia, Resky Fandi Witriawan, mengaku sempat ingin menjadi pemadam kebakaran.

Pemain Persija Jakarta tersebut mengatakan dahulu dirinya ingin menjadi pemadam kebakaran setelah karier di sepak bolanya tidak menghasilkan.

Tepatnya ketika usai lulus sekolah pada 2016, Resky tidak memiliki kegiatan produktif.

Sementara dirinya merasa tidak enak jika terus meminta uang pada orang tuanya.

Baca Juga: Liga 1 Digelar Tanpa Penonton, Klub-klub Langsung Layangkan Protes

Karena itulah dia memutuskan untuk melamar pekerjaan menjadi pemadam kebakaran di kampungnya.

"Waktu itu tidak ada kerjaan. Saya jadi pengangguran satu tahun setelah lulus sekolah," ujar Resky dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

"Saya pun merasa tidak enak kalau selalu minta (kebutuhan) ke orang tua di rumah."

"Hingga akhirnya saya sempat mendaftar pemadam di kampung, Mamuju. Saya bahkan sudah mengumpul berkas pendaftaran."

Saat menunggu apakah diterima menjadi pemadam kebakaran, di Mamuju Indra Sjafri menggelar seleksi untuk pemain Timnas U-19 Indonesia.

Mengetahui hal tersebut, tidak disia-siakan oleh Resky Fandi.

Akhirnya ia mengikuti seleksi dan kemudian terpilih untuk menjalani pemusatan latihan di Jakarta.

"Setelah setahun lulus SMA ada seleksi Timnas U-19 di bawah pelatih Indra Sjafri. Dia pergi ke kampung untuk menggelar seleksi."

"Alhamdulillah saya terpilih ke Jakarta (pemusatan latihan). Momen itu bagi saya menjadi momen keberuntungan."

Baca Juga: Tak Masuk Skuad Timnas Filipina, Sato Ingin Fokus di Liga 1 Bersama Persib Bandung

Resky menjadi salah satu pemain terbaik Timnas U-19 Indonesia, dia bermain di Turnamen Toulon 2017, Piala AFF U-19 2017, Kualifikasi Piala AFC U-19 2018, Piala AFF U-19 2018, dan Piala AFC U-19 2018.

Kini pemain berusia 23 tahun tersebut menjadi salah satu pemain di Persija Jakarta.

Bersama Persija Jakarta, Resky yakin tim Macan Kemayoran akan mendapatkan hasil terbaik di akhir musim.

Pemain yang hampir menjadi pemadam kebakaran tersebut optimistis bisa membawa Persija Jakarta menjuarai Liga 1 2022/2023.

"Kalau dari saya sebagai pemain ingin selalu jadi yang terbaik. Saya ingin menjadi juara di liga."

"Kalau dilihat Persija sekarang optimistis bisa juara. Kami akan berusaha di setiap musim untuk menjadi yang terbaik."

Baca Juga: Luis Milla Tak Permasalahkan Jadwal Padat jika Liga 1 Kembali Bergulir

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P