Uruguay Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Luis Suarez Sentil FIFA

By Ragil Darmawan - Sabtu, 3 Desember 2022 | 23:06 WIB
Kesedihan Luis Suarez usai Uruguay tersingkir dari Piala Dunia 2022. (PHILIP FONG / AFP)

SUPERBALL.ID - Penyerang Uruguay, Luis Suarez, mengecam FIFA setelah timnya tersingkir dari Piala Dunia 2022.

Suarez terlihat menangis ketika Uruguay melakoni laga terakhirnya di babak penyisihan Grup H melawan Ghana, Jumat (2/12/2022) malam WIB.

Padahal saat itu pertandingan belum berakhir dan Uruguay dalam posisi unggul 2-0 atas Ghana.

Namun, Suarez telah mengetahui bahwa Uruguay tidak bisa lolos ke babak 16 besar meski menang atas Ghana.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 - Kemenangan atas Ghana Tak Cukup Antarkan Uruguay ke Babak 16 Besar

Pasalnya, pertandingan lain di Grup H, Korea Selatan mampu mengalahkan Portugal dengan skor 2-1.

Alhasil Korea Selatan menjadi tim yang berhak menemani Portugal lolos dari fase grup.

Uruguay sejatinya mengumpulkan jumlah poin yang sama dengan Korea Selatan (4 poin), tapi kalah dalam produktivitas gol, sehingga harus finis di posisi tiga klasemen.

Bereaksi terhadap teringkirnya Uruguay dari Piala Dunia tahun ini, Suarez menyampaikan pesan melalui media sosial.