Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Dapat Dukungan dari Satu Peserta Piala Dunia untuk Amankan Trofi Piala AFF 2022

By M Hadi Fathoni - Jumat, 23 Desember 2022 | 15:10 WIB
Timnas Indonesia yang dilatih Shin Tae-yong mengejar gelar juara Piala AFF 2022. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia mendapat dukungan dari salah satu peserta Piala Dunia agar bisa memenangi turnamen Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia akan memulai perjalanan mereka di Piala AFF 2022 pada sore hari ini.

Kamboja akan menjadi lawan pertama bagi Indonesia di babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (23/12/2022) pukul 16.30 WIB.

Hasil dari pertandingan ini juga berpotensi memberikan pengaruh kepada mental para pemain Garuda.

Andai Timnas Indonesia berhasil memenangi laga kali ini, bisa saja mereka akan dengan mudah menuju ke babak semifinal.

Untuk edisi kali ini, seluruh skuad Garuda memiliki beban yang tergolong sangat berat.

Pasalnya, seluruh penggemar menginginkan mereka keluar menjadi juara pada edisi kali ini.

Sudah cukup lama publik Tanah Air menanti trofi Piala AFF mampir ke Indonesia.

Namun, sejauh ini Timnas Indonesia sering kali berada di peringkat kedua saja.

Sejak Piala AFF digulirkan pada 1996 silam, Indonesia keluar sebagai runner-up sebanyak enam kali.

Mereka menjadi tim terbanyak yang mengoleksi gelar sebagai runner-up turnamen.

Indonesia telah menjadi runner-up pada edisi 2000, 2022, 2004, 2010, 2016, dan 2020 lalu.

Oleh sebab itu, banyak yang berharap Timnas Indonesia mampu keluar sebagai juara pada edisi kali ini.

Baca Juga: Pesawat Pribadi Timnas Indonesia Sudah Siap, Tinggal Cari Gelar Juara Piala AFF 2022

Shin Tae-yong juga menegaskan kepada para anak asuhnya bahwa dirinya hanya ingin Timnas Indonesia keluar sebagai juara pada edisi kali ini.

Terlepas dari hal itu, Timnas Indonesia nyatanya tak hanya mendapat dukungan dari para penggemarnya saja untuk menjadi juara.

Skuad Garuda juga mendapat dukungan dari salah satu tim peserta Piala Dunia, yakni Belanda.

Dukungan tersebut diberikan oleh Belanda saat mengomentari salah satu postingan di akun Instagram resmi Piala AFF.

Beberapa waktu lalu, akun resmi Piala AFF mengunggah sebuah video wawancara dengan salah satu penggawa Timnas Indonesia, yakni Marc Klok.

Dalam wawancara tersebut, Marc Klok mengungkapkan kekagumannya kepada sosok Shin Tae-yong.

Pada postingan tersebutlah akun resmi Belanda terang-terangan mendukung Timnas Indonesia untuk menjadi jawara Piala AFF 2022 ini.

"Garuda Juara!," tulis akun resmi Oranje Indonesia yang dikutip SuperBall.id dari Instagram, Jumat (23/12/2022).

Namun, perjalanan Timnas Indonesia masih terlalu panjang untuk merengkuh gelar juara.

Baca Juga: Gelandang Timnas Indonesia Yakin Shin Tae-yong Akan Jadi Orang Pertama yang Bawa Trofi Piala AFF ke Tanah Air

Seusai melawan Kamboja, Timnas Indonesia akan terbang menuju Malaysia guna memainkan laga kedua Grup A.

Mereka akan berhadapan dengan Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia pada Senin (26/12/2022).

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan kembali berlaga di GBK saat bertarung melawan Thailand, Kamis (29/12/2022).

Lalu, laga terakhir Grup A akan dilewati Timnas Indonesia dengan melawan Filipina, Senin (2/1/2022).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P