Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Jelang Lawan Filipina, Timnas Indonesia Punya PR Besar

By Wibbiassiddi - Sabtu, 31 Desember 2022 | 10:41 WIB
Penyerang timnas Indonesia, Witan Sulaeman, menyesali peluang yang terbuang dalam laga melawan timnas Thailand di Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022) di SUGBK, Senayan. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pada pertandingan kedua melawan Brunei Darussalam, timnas Indonesia lewat Hansamu Yama kembali mendapatkan peluang mencetak gol.

Pemain Persija Jakarta tersebut sudah berdiri kurang lebih satu meter di depan gawang Brunei Darussalam.

Hansamu Yama yang berdiri bebas diberikan umpan manis oleh Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Park Hang-seo Salahkan Rumput Sintetis Usai Timnya Gagal Menang dari Singapura

Tapi peluang tersebut langsung hilang, karena tendangan bola dari Hansamu Yama terlalu tinggi.

Saat melawan Thailand, Timnas Indonesia juga mendapatkan peluang matang yang gagal dimanfaatkan dengan baik.

Witan Sulaeman yang berhasil merebut bola dari kiper Thailand gagal memanfaatkan bola tersebut.

Witan sudah berlari membawa bola, tidak ada yang mengawal dan sudah berdiri di depan gawang yang kosong.

Sayang tendangan dari Witan Sulaeman gagal masuk ke gawang yang kosong tersebut.

Terkait hal tersebut, Shin Tae-yong mengevaluasi seluruh pemain agar mampu melakukan finishing dengan baik.