Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil imbang melawan Indonesia terasa lebih menyakitkan karena membuat mereka harus puas finis kedua di Grup A.
Nguyen Quang Hai dkk saat itu memiliki jumlah poin yang sama dengan Indoensia, namun kalah dalam selisih gol.
Alhasil, Vietnam harus berjumpa dengan Thailand di babak semifinal sebelum akhirnya kalah dengan skor agregat 0-2.
Tradisi unik Vietnam di bawah asuhan Park Hang-seo kemudian berlanjut pada Piala AFF edisi tahun ini.
Pada laga ketiga Grup B Piala AFF 2022, Vietnam gagal memetik poin penuh usai ditahan imbang tanpa gol oleh Singapura.
Hasil imbang tersebut membuat juara Piala AFF 2018 itu gagal menyegel tiket semifinal lebih awal.
Beruntung bagi Vietnam, hasil itu tidak terlalu mempengaruhi peluang mereka untuk menjadi juara Grup B.
Vietnam saat ini masih memimpin klasemen sementara dengan mengoleksi 7 poin dan selisih gol +9.
Singapura menempati peringkat kedua dengan 7 poin dan selisih gol +3, disusul Malaysia dengan 6 poin dan selisih gol +3.