Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, meminta pengertian klub-klub Liga 1 untuk segera melepas pemainnya ke tim nasional.
Seperti diketahui, Timnas U-20 Indonesia saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) sejak 1 Februari lalu.
Adapun TC tersebut digelar sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang.
Sebanyak 30 pemain dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk mengikuti TC yang rencananya digelar hingga 28 Februari itu.
Namun hingga memasuki hari kedua TC, belum semua pemain yang dipanggil Shin Tae-yong telah bergabung.
Mengutip dari BolaSport.com, TC hari pertama hanya diikuti oleh 19 orang yang terlihat dari video unggahan PSSI TV.
Sebanyak 11 pemain belum tampak, terdiri dari 9 orang pemain Persija Jakarta, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.
Sementara pada hari kedua, 3 pemain Persija Jakarta telah hadir berdasarkan konfirmasi dari Nova Arianto.
Mereka adalah Barnabas Sobor, Achmad Maulana Syarif, dan Resa Aditya Nugraha.
Sedangkan Frenky Missa baru bergabung pada Jumat (3/2/2023) sore WIB.
Lima pemain Persija lainnya yaitu Alfriyanto Nico, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Ginanjar Wahyu, dan Muhammad Ferarri masih ditahan pelatih Thomas Doll.
Ferarri bahkan masih menjadi starter dalam kemenangan 3-1 Persija atas RANS Nusantara FC di laga pekan ke-22 Liga 1 pada Jumat sore.
Sementara Cahya, Nico, Ginanjar, dan Dony menjadi cadangan pada laga yang digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga itu.
Baca Juga: Iwan Bule Optimistis dengan Skuad Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia 2023
Terkait belum bergabungnya sejumlah pemain, Shin Tae-yong mengaku paham dengan posisi klub.
Namun, ia juga meminta pengertian dari klub yang bersangkutan mengingat timnya akan bermain di turnamen level dunia.
"Karena ini ada turnamen dunia ya di bulan Maret, jadi saya minta tolong lah," kata Shin Tae-yong, dikutip SuperBall.id dari Antara News.
"Saya memang mengerti pihak atau posisi klub seperti apa, tapi ya tolong pengertiannya dari klub agar bisa melepas pemainnya," tambahnya.
Adapun terkait Marselino dan Ronaldo, pelatih asal Korea Selatan itu mengaku sedikit tersinggung.
Pasalnya, kedua pemain tersebut berangkat ke luar negeri tanpa ada laporan apapun kepadanya dari pihak-pihak terkait.
"Saya agak sedikit tersinggung," kata mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu.
"Kedua pemain itu (Marselino dan Ronaldo) keluar negeri tanpa ada laporan apa-apa, apalagi kamu sedang mempersiapkan Piala Dunia dan AFC juga."
"Jadi lumayan agak kacau juga jadwal dan rencana saya," tambahnya.
Di Piala Asia U-20 2023, Timnas U-20 Indonesia tergabung di Grup A bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.