Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Enggan Bicara Banyak soal Keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 2023

By M Hadi Fathoni - Jumat, 10 Maret 2023 | 16:53 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah), sedang berfoto dengan dua wakilnya yakni Zainudin Amali (kiri) dan Ratu Tisha (kanan) dalam Kongres Luar Biasa PSSI di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 2023 kian menjadi polemik di tengah-tengah masyarakat Indonesia.

Israel menjadi salah satu tim perwakilan Eropa yang akan bertanding di ajang tersebut.

Selain Israel, ada pula tim-tim kuat seperti Slovakia, Prancis, Italia, dan Inggris.

Namun kehadiran Israel ke Indonesia dinilai akan menimbulkan masalah.

Mereka pun mendapat sejumlah penolakan dari beberapa masyarakat lokal untuk hadir ke Tanah Air.

Hal itu langsung ditanggapi oleh Waketum PSSI, Zainudin Amali.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tersebut menjelaskan bahwa PSSI tak ingin mencampurkan urusan olahraga dengan politik.

Baca Juga: Prediksi Wakil Asia di Piala Dunia U-20, Termasuk Tim yang Dilukai Timnas Indonesia

Ia juga menjelaskan PSSI hanya akan berfokus untuk mempersiapkan turnamen bergengsi itu dengan baik.

"Nah itu (penolakan Israel) tanya ke Pak Mahfud MD (Menkopolhukam)," ucap Zainudin, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

"Karena urusan itu sudah menjadi tanggung jawab oleh tim yang dibentuk oleh pak Menkopolhukam."