Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Burundi Resmi, PSSI Mulai Negosiasi dengan Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni dan November

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 11 Maret 2023 | 15:08 WIB
Timnas Indonesia berfoto sebelum menjamu Bangladesh dalam FIFA Matchday di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, 1 Juni 2022. (PSSI.ORG)

Oleh sebab itu, peringkat FIFA Indonesia berpotensi naik apabila memenangi dua laga melawan Burundi.

Setelah menghadapi Burundi, agenda terdekat Timnas Indonesia selanjutnya adalah FIFA Matchday bulan Juni.

Kemudian ada pula agenda FIFA Matchday di bulan September, Oktober, dan terakhir November.

Baca Juga: Target Emas di SEA Games 2023, Indra Sjafri Genjot Timnas U-22 Indonesia dengan 3 Kali Uji Coba

Sejumlah pertandingan FIFA Matchday itu sekaligus akan menjadi persiapan Indonesia sebelum berlaga di Piala Asia 2023.

Piala Asia 2023 sendiri dijadwalkan bakal berlangsung di Qatar pada Januari tahun depan.

Oleh karena itu, Erick mengungkapkan bahwa laga-laga persahabatan lainnya akan dipersiapakan lebih matang.

Mantan bos Inter Milan itu mengaku saat ini pihaknya telah memulai negosiasi dengan kandidat calon lawan Indonesia.

“Kami sepakati buat agenda uji coba timnas Indonesia pada Juni dan November PSSI memulai negosiasi dengan kandidat negara calon lawan."

"Kedepan semua sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari."