Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tapi kalau FIFA menentukan ada stadion yang tidak mungkin digunakan tentu kita tidak bisa memaksakan," ujarnya.
"Piala Dunia ini adalah hak dan propertinya FIFA, kita hanya ketempatan jadi tuan rumah."
Karena itulah semua ketentuan itu berada di tangan FIFA, bukan tuan rumah.
"Jadi semua ketentuan itu FIFA yang menentukan."
"Tetapi apapun keputusan FIFA harus kita terima, mana stadion yang akan digunakan."
Sementara itu, Timnas U-20 Indonesia sudah disiapkan oleh Shin Tae-yong demi mendapatkan hasil terbaik.
Di Piala Dunia U-20 2023, PSSI menargetkan Timnas U-20 Indonesia untuk lolos dari babak grup.
Untuk itulah Shin Tae-yong memutuskan melakukan pemusatan latihan (TC) jangka panjang di Korea Selatan.
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan keputusan untuk TC di Korea Selatan itu adalah keputusan dari Shin Tae-yong.