Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Hadiah Penalti Membuat Arema FC Menang atas Persikabo 1973

By Wibbiassiddi - Minggu, 19 Maret 2023 | 16:55 WIB
Striker Arema FC, Dedik Setiawan (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi bek Persikabo 1973 bernama Andy Setyo (kiri) dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Arema FC mendapatkan kemenangan atas Persikabo 1973. Mereka kini naik ke peringkat 10 klasemen Liga 1.

Sejak menit pertama Arema FC menguasai jalannya pertandingan.

Sayang serangan dari Arema FC tidak membuahkan gol.

Justru Persikabo yang lebih dahulu mencetak gol pada menit ke-39 lewat tendangan dari Dimas Drajad.

Hingga babak pertama berakhir, Arema FC belum bisa menyamakan kedudukan.

Memasuki babak kedua, Arema FC tetap menguasai jalannya pertandingan.

Tapi Evan Dimas dkk masih kesulitan untuk mencetak gol.

Baca Juga: Selalu Dicurangi Wasit, Aji Santoso Minta Erick Thohir Fokus Benahi Pengadil Lapangan Hijau

Serangan-serangan mereka dapat digagalkan oleh para pemain Persikabo 1973.

Menit ke-57, Arema FC mengganti dua pemain untuk menambah daya serangnya.

Gian Zola menggantikan Jayus Hariono dan Muhammad Rafli menggantikan Abel Camara.

Tapi meski sudah mengganti pemain, Arema FC masih kesulitan untuk melakukan serangan ke lini pertahanan Persikabo 1973.

Akhirnya pada menit ke Arema FC berhasil mencetak gol.

Berawal dari tendangan Muhammad Rafli yang kurang sempurna.

Bola mengarah ke Dedik Setiawan dan langsung ditendang. Skor kembali berubah menjadi 1-1.

Baca Juga: Punya Kesempatan Masuk Tiga Besar, Borneo FC Ngegas di Sisa Pertandingan

Menit ke-87, Arema FC mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah Dedik Setiawan dilanggar oleh pemain belakang Persikabo 1973.

Risky Dwi yang melakukan tendangan berhasil melakukan dengan tenang.

Skor kembali berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Arema FC.

Menit ke-94 Gian Zola berhasil mencetak gol lewat tendangan jarak jauh.

Posisi dari Syahrul yang terlalu kedepan membuatnya tidak bisa mengantisipasi bola.

Skor berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan Arema FC.

Hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah.

Arema FC menang atas Persikabo 1973.

Dengan hasil ini Arema FC menempati peringkat 10 klasemen Liga 1 dengan 38 pon.

Sedangkan Persikabo 1973 Berada di peringkat 13 dengan 35 poin.

Baca Juga: Aji Santoso Ingin Redam Tren Positif Persik Kediri, Semua Pemain dalam Kondisi Terbaik

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P