Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Untuk saat ini, Milla telah merekomendasikan kepada klub pemain mana saja yang masih layak atau tak layak berada di klub untuk musim depan.
Milla juga telah menyodorkan beberapa nama yang harus didatangkan pada musim depan untuk menguatkan tim.
"Bukankah hal ini juga merupakan hal biasa di setiap akhir kompetisi."
Baca Juga: 267 Juta Jiwa di Indonesia, Bos Persib Bandung Akui Sulit Cari Pemain Lokal
"Mengevaluasi kinerja tim merupakan kewajiban pelatih dan hasilnya berupa rekomendasi."
"Hal ini harus dibicarakan dengan manajemen klub," imbuhnya.
Di lain sisi, Teddy Tjahjono selaku Direktur PT Persib Bandung Bermartabat juga mengaku sudah mendapat rekomendasi dari Luis Milla.
Teddy menegaskan bahwa pihaknya telah memperpanjang beberapa kontrak pemain yang dirasa wajib dipertahankan untuk musim depan.
Terkait pemain baru, Teddy mengaku bahwa pihaknya tengah menjalin komunikasi dengan target yang ditentukan.
"Sejauh ini, sesua dengan rekomendasi pelatih, kita sudah memperpanjang kontrak pemain yang dibutuhkan."
"Sedangkan untuk pemain baru, kita pun terus mengkomunikasikannya."
"Ini hal biasa dan tim juga dalam keadaan kondusif," papar Teddy.