Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pemain Timnas U-22 Malaysia, Safwan Mazlan, ingin menebus kekalahan dari Timnas Indonesia pada SEA Games 2021 di Vietnam tahun lalu.
Saat itu, Timnas U-23 Malaysia harus puas pulang tanpa membawa medali usai ditekuk Timnas U-23 Indonesia.
Malaysia kalah menyakitkan di babak adu penalti dari Indonesia dalam pertandingan perebutan medali perunggu.
Kekalahan tersebut membuat Malaysia gagal membawa pulang medali SEA Games untuk kali kedua secara beruntun.
Baca Juga: Media Thailand Sebut 5 Pemain yang Layak Ditonton di SEA Games 2023, Ada Marselino Ferdinan
Namun, Safwan Mazlan menegaskan bahwa skuad Timnas U-22 Malaysia pada SEA Games tahun ini jauh lebih baik.
Pemain Terengganu FC itu yakin skuad Harimau Muda kali ini bisa memperbaiki prestasi edisi sebelumnya.
Ia mengatakan susunan pemain yang dipanggil oleh pelatih E. Elavarasan kali ini lebih berimbang.
Ia yakin rekan setimnya sudah siap untuk menghadapi persaingan di Phnom Penh, Kamboja, nanti.
“Bagi saya, kami akan melakukan yang lebih baik dari edisi terakhir SEA Games di mana kami kalah dalam perebutan medali perunggu melawan Indonesia."
"Insya Allah, kali ini kami akan melakukan yang lebih baik," kata Safwan, dikutip SuperBall.id dari Hmetro.com.my.
Pada SEA Games 2023, Malaysia tergabung di Grup B bersama juara bertahan Vietnam, Thailand, Singapura, dan Laos.
Ditanya mengenai lawan yang akan dihadapi, Safwan mengaku timnya menghadapi tantangan yang lebih berat.
Namun, ia yakin Malaysia mampu meraih hasil positif apabila semua pemain memberikan fokus terbaik.
“Mungkin tahun ini lebih menantang dari tahun lalu karena di grup kita akan bertemu Vietnam, Thailand, Laos, dan Singapura."
Baca Juga: Menang Susah Payah atas Laos, Troussier Ngeluh Vietnam Banyak Masalah
"Bagi saya dan tim, sepertinya butuh sedikit perjuangan untuk menang," kata Safwan menambahkan.
Timnas U-22 Malaysia baru akan terbang ke Kamboja pada Selasa (2/5/2023).
Sehari setelahnya, mereka akan memainkan pertandingan pertama di Grup B melawan Laos di Stadion Visakha.
Setelah itu, Malaysia akan menghadapi Thailand (6 Mei), diikuti oleh Vietnam (8 Mei) dan Singapura (11 Mei).
Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) sebelumnya menargetkan anak-anak asuh Elavarasan untuk lolos ke babak final SEA Games 2023.
Malaysia juga berambisi untuk mengakhiri paceklik medali emas selama 12 tahun di cabang olahraga sepak bola putra.
Terakhir kali Malaysia meraih medali emas di sepak bola putra SEA Games adalah pada 2011 silam.
Elavarasan menegaskan bahwa prioritas para pemain adalah bisa memberikan performa terbaik di setiap pertandingan.
"Kami sedang mempersiapkan diri sebelum berangkat ke Kamboja pada 3 Mei dan itu adalah persiapan kami untuk laga pertama melawan Laos."
"Kami akan bermain tanpa henti sebelum semifinal," kata Elavarasan, dikutip dari Bharian.com.my.
Baca Juga: SEA Games 2023 - Marselino Ferdinan Banjir Pujian Media Lintas Benua