Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Angkat Tangan, Voli Indonesia Punya Magis Elemen Terkuat Bumi

By Eko Isdiyanto - Minggu, 7 Mei 2023 | 15:45 WIB
Tim bola voli putra Indonesia saat menghadapi Singapura pada laga kedua Grup A SEA Games 2023 di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (4/5/2023). (LOUIS FIGO/NOC INDONESIA)

Baca Juga: Semifinal Sudah di Depan Mata, Indra Sjafri Fokus Racik Tim Terbaik di Sisa Laga Fase Grup

Status Indonesia juga semakin gahar di hadapan Vietnam dengan 4 kali menyabet medali emas SEA Games sejak 2007 silam.

"Pada SEA Games tahun lalu di Vietnam, Indonesia dengan mudah mengalahkan Vietnam 3-0 di final dan meraih emas," tulis Soha.vn lagi.

"Tim ini juga sudah 4 kali merebut posisi tertinggi bola voli putra di SEA Games sejak 2007 hingga sekarang," imbuh mereka.

Kenyataan pahit harus ditelan Vietnam yang mengusung target mencapai final bola voli putra SEA Games 2023, Indonesia jadi mimpi buruk.

Baca Juga: Prediksi Media Vietnam untuk Laga Timnas U-22 Indonesia Vs Timor Leste, Garuda Muda Clean Sheet Lagi

Vietnam pun dirasa harus melupakan target mereka, bersua Indonesia sama sekali tak memberi harapan bagi mereka melaju ke fase tersebut.

"Tujuan tim bola voli putra Vietnam di SEA Games tahun ini adalah berusaha mencapai final," tulis Soha.vn melanjutkan.

"Namun, bentrok dengan Indonesia terlalu cepat bisa membuat ambisi ini menjadi kenyataan," imbuh mereka.

Bentrok Indonesia melawan Vietnam di semifinal bola voli putra SEA Games 2023 digelar pada Minggu (7/5/2023), laga lainnya mempertemukan Kamboja melawan Thailand.

Baca Juga: Enggan Salahkan Cuaca Panas, Pelatih Malaysia Ungkap Penyebab Timnya Dihajar Thailand

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P