Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fisik Pemain Membaik, Shin Tae-yong Pede Timnas Indonesia Dapat Hasil Baik saat Jamu Palestina dan Argentina

By M Hadi Fathoni - Minggu, 11 Juni 2023 | 20:30 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas Indonesia. (PSSI)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, percaya diri timnya bisa meraih hasil terbaik di dua laga FIFA Matchday Juni 2023.

Beberapa waktu lalu, pelatih asal Korea Selatan itu mengeluh soal kondisi fisik para pemainnya.

Ia mengatakan bahwa para pemain yang dipanggil untuk saat ini sedang tidak berada di dalam kondisi terbaik mereka.

Wajar saja, sebab para pemain baru saja kembali dari libur kompetisi.

Hal itu membuat para pemain harus memulai lagi semuanya dari awal di sesi latihan timnas.

Akan tetapi, kini kondisi pemain mulai berangsur pulih.

Keadaan tersebut diungkapkan langsung oleh salah satu penggawa skuad Garuda, yakni Marc Klok.

Pemain asal klub Persib Bandung itu menjelaskan bahwa fisik ia dan rekan-rekannya sejauh ini telah membaik.

Baca Juga: Sedih dan Kecewa, Sandy Walsh Curhat soal Kegagalan Debut Timnas Indonesia di Kampung Halaman Sang Kakek

Kembalinya kebugaran itu tak lepas dari menu latihan yang diberikan oleh Shin.

Klok menjelaskan bahwa Shin sering menginstruksikan anak asuhnya untuk melakukan internal gim.

Nyatanya, hal itu cukup berhasil dan manjur sejauh ini.

Internal gim tersebut sudah cukup untuk mengembalikan kondisi fisik para pemain.

"Sangat baik, kami melakuka internal gim," ucap Marc Klok, dikutip SuperBall.id dari Antara News.

"Hal itu membuat fisik kami kembali lagi setelah liburan," jelasnya.

Klok pun meminta para rekan-rekannya harus menambah porsi latihan.

Baca Juga: Jadi WNI 2 Bulan Lebih Lambat, Shayne Pattynama Bisa Debut Lebih Dulu Ketimbang Sandy Walsh

Sebab, ia ingin para pemain bisa maksimal ketika melakoni dua pertandingan mendatang.

Ia juga ingin timnas meraih hasil terbaik di FIFA Matchday Juni ini.

"Saya sangat senang melihat situasi seperti sekarang."

"Harus menambah persiapan, supaya hasilnya maksimal dan meraih prestasi juga."

"Tetap fit dan enjoy karena akan ada kebanggaan bisa membela Timnas Indonesia," pungkas Klok.

Mendengar hal itu, rasa optimis pun sudah tumbuh di dalam diri Shin Tae-yong.

Pelatih berusia 53 tahun itu menjelaskan bahwa lawan-lawan mereka nanti jelas memiliki kualitas jauh di atas Indonesia.

Baca Juga: FIFA Matchday - Kombes Sumardji Ambil Alih Tugas Psikolog Timnas Indonesia

Akan tetapi, ia memohon pada anak asuhnya untuk selalu bekerja lebih keras lagi.

Ia berjanji bahwa anak asuhnya akan menampilkan yang terbaik di laga mendatang.

"Pastinya tim-tim tersebut lebih baik dari Timnas Indonesia," ucap Shin.

"Jadi kita akan tetap bekerja dan berusaha semaksimal mungkin."

"Ya dengan berpikir, mau belajar lebih banyak dari mereka juga."

"Tapi yang pasti harus dinantikan performa pertandingan nanti, kita tak mungkin menunjukkan performa buruk di laga nanti," tutupnya.

Pada FIFA Matchday Juni 2023 ini, skuad Garuda akan bersua dua tim kuat seperti Palestina dan Argentina.

Baca Juga: FIFA Matchday Malaysia Diejek, Kompatriot Shin Tae-yong Meradang

Laga melawan Palestina akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Rabu (14/6/2023).

Sementara pertandingan melawan Argentina dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Senin (19/6/2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P