Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bekas Klub Ronaldinho dan Hulk Panggil Pemain Keturunan Indonesia untuk Lakukan Trial

By M Hadi Fathoni - Selasa, 27 Juni 2023 | 16:04 WIB
Pemain keturunan Indonesia, Aaron Suitela (kiri), mendapat undangan trial dari klub asal Brasil, yakni Atletico Mineiro. (KOMPAS.COM)

SUPERBALL.ID - Atletico Mineiro yang merupakan klub asal Brasil, untuk pertama kalinya mengundang pemain keturunan Indonesia guna menjalani training.

Seperti diketahui, Atletico Mineiro terkenal sebagai klub yang berhasil mengorbitkan pemain dengan label bintang dunia.

Beberapa pemain yang sempat dibina oleh klub asal Brasil itu adalah Ronaldinho, Hulk, Diego Costa, dan Julio Cesar.

Bagi penggemar sepak bola sejati, tentu nama-nama tersebut sudah tak asing lagi.

Sebab, mereka sudah menyicipi kompetisi kasta tertinggi di Eropa.

Kini, Atletico Mineiro melebarkan sayapnya untuk mencari bibit unggul lainnya.

Salah satu anak muda mendapat kesempatan untuk melakoni trial di klub asal Brasil itu.

Pemain yang dimaksud adalah Aaron Suitela, yang memiliki darah Indonesia dari sang ayah.

Baca Juga: Daftar Lengkap 24 Peserta Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, Wakil Asia Jadi yang Terbanyak

Untuk saat ini, Aaron sedang menetap di Australia bersama kedua orang tuanya.

Meski masih sangat muda, anak dari Doddy Suitela ini sudah bergabung dengan sebuah agensi yang bernama The Gate Football Enterprise.

Agensi itu dimiliki oleh Jaino Matos yang merupakan agen pemain.

Kabar menggembirakan tersebut diungkapkan langsung oleh Jaino Matos.

Jaino mengatakan bahwa pemanggilan ini merupakan sebuah sejarah baru yang tercipta.

Pasalnya, Aaron menjadi pemain keturunan Indonesia pertama yang mendapat undangan trial dari Atletico Mineiro.

Klub asal Brasil itu pun disebut-sebut jarang memberikan kesempatan trial kepada pemain asing.

Baca Juga: Masih Ada Kendala, Erick Thohir Ragu Tunjuk JIS Jadi Venue Piala Dunia U-17 2023

Mereka akan lebih dulu menyeleksi pemain-pemain asing itu, sebelum mengirimkan undangan trial.

Oleh sebab itu, Jaino yakin bahwa Aaron memiliki talenta yang sangat luar biasa.

"Kenapa mencetak sejarah? Karena Brasil adalah gudang nomor satu sepak bola," ucap Jaino, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

"Mereka juga memproduksi pesepak bola untuk dunia."

"Hampir tidak ada undangan untuk orang asing."

"Untuk mereka mengundang orang asing, harus betul-betul potensinya besar," jelasnya.

Kabar mengenai undangan ini juga sudah dikonfirmasi langsung oleh Aaron melalui laman Instagram-nya.

Baca Juga: GBK Sudah Jadi Milik Coldplay, Presiden Jokowi Beri Kisi-kisi 4 Stadion yang Akan Dipakai untuk Piala Dunia U-17 2023

Ia mendapat undangan bermain bersama Atletico Mineiro U-17.

Mengingat, Aaron saat ini masih berusia 16 tahun.

Ia lahir di Melbourne, Australia, pada 3 Juni 2007 silam.

Program trial ini akan berlangsung pada bulan depan tepatnya pada 10-22 Juli 2023.

Trial itu akan dilakukan di daerah Vespasiano, Brasil.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sejarah Tercipta, Pemain Muda Keturunan Indonesia Dipanggil Klub Elite Brasil"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P