Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seleksi Timnas U-17 Indonesia di 10 Kota Dimulai, Erick Thohir Ungkap Syarat Utama untuk Lolos

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 12 Juli 2023 | 14:18 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat memberi pernyataan kepada awak media di Hotel Shalva, Jakarta Pusat, Jumat (7/7/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM )

"Khusus mencari 22 pemain terbaik, kami menjalankan program Talenta Garuda sebagai seleksi pemain tim nasional Indonesia U-17."

"Program ini melibatkan 10 klub Liga 1 dari berbagai kota yang bertindak sebagai host seleksi dan juga direktur teknik PSSI, serta Asprov untuk mencari bakat-bakat terbaik yang tersebar di penjuru Indonesia."

"Talenta Garuda adalah program kolaborasi antara klub Liga 1, PSSI, dan Asprov."

"Klub Liga 1 memanggil calon pemain sesuai kebutuhan pelatih dan mempersiapkan hal-hal teknis seleksi."

"Lalu PSSI menjadi koordinatornya dan pemandu bakat, serta Asprov bersama direktur tekniknya memanggil pemain SSB, klub atau sekolah di daerahnya, sekaligus mendampingi."

"Kita sinergi untuk mencari 22 pemain terbaik," kata Erick, dikutip SuperBall.id dari laman PSSI.

Baca Juga: Daftar 34 Pemain Timnas U-17 Indonesia, 6 Pemain Keturunan Warnai TC Perdana Garuda Asia

Menurut Erick, ada sejumlah spesifikasi yang menjadi persyaratan utama bagi peserta untuk lolos seleksi.

Mulai dari mental yang kuat, postur tubuh dengan tinggi 170-185 cm, kemampuan otot, skill, kognitif, disiplin, koordinasi prima hingga VO2max dengan nilai rata-rata 60-65.

Selain itu, Erick menegaskan bahwa para pemain harus memiliki tiga skill dasar yang baik meliputi passing, dribbling, dan shooting.