Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri Punya Peran Besar Membawa Maciej Gajos ke Persija

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 15 Juli 2023 | 13:58 WIB
Pemain baru Persija Jakarta, Maciej Gajos, sedang berpose foto dalam acara pengenalannya di Persija Store, Kuningan, Jakarta, Jumat (14/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pemain asing baru milik Persija Jakarta, Maciej Gajos, mengungkapkan bahwa ada keterlibatan Witan Sulaeman dalam keputusannya memilih Macan Kamayoran sebagai tempat berlabuh.

Maciej Gajos diresmikan sebagai pemain baru Persija pada Jumat (14/7/2023) malam WIB.

Ia diplot untuk mengisi lini tengah Persija pada musim ini.

Gajos diberikan kontrak berdurasi dua musim dari tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Kedatangan gelandang berusia 32 tahun ini ke Persija memang cukup unik.

Hal itu dikarenakan Gajos sebelumnya tak pernah melebarkan kariernya di luar negaranya yakni Polandia.

Sejauh ini, ia telah membela empat tim berbeda di tanah kelahirannya tersebut.

Keempat tim tersebut adalah Rakow, Jagiellonia Bialystok, Lech Poznan, dan Lechia Gdansk.

Baca Juga: Usai Ditahan Imbang Dewa United, Luis Milla Resmi Pamit dari Persib dengan Alasan Masalah Pribadi

Kini, dirinya harus ke luar dari zona nyaman di usia yang tak muda lagi.

Gajos membeberkan alasannya mengapa akhirnya dia memilih Persija sebagai destinasi baru kariernya.

Saat ada tawaran yang masuk dari Persija, ia mengaku sama sekali tak mengetahui kiprah tim asal Ibu Kota Indonesia ini.

Ia pun mencari informasi terkait Persija di mesin pencarian.

Hingga dirinya kembali berkomunikasi dengan eks rekan setimnya di Lechia Gdansk yang saat ini membela Persija, Witan Sulaeman.

Tak hanya Witan, Gajos pun membangun komunikasi dengan Egy Maulana Vikri yang juga sempat membela Lechia Gdansk.

Ketiganya sempat bermain bersama di Lechia Gdansk pada medio 2020.

Baca Juga: Persib Dapat Hasil Imbang Ketiga Berturut-turut, Luis Milla Ngaku Bangga dengan Pemainnya

"Jujur saja, saya awalnya masih tidak tahu apapun soal klub ini," ucap Gajos, dikutip SuperBall.id dari kamal YouTube Persija.

"Lalu, setelah itu saya mengecek informasi dari internet dan langsung bertanya kepada Witan."

"Saya juga sempat berbicara dengan Egy, karena kami memang pernah bermain bersama di Polandia," jelasnya.

Pemain 32 tahun itu mengatakan bahwa Witan dan Egy berbicara banyak soal Persija.

Namun, keduanya tak hanya berbicara soal tim saja, mereka juga menjelaskan kondisi tentang Indonesia.

Gajos mengaku bahwa keduanya berbicara mengenai hal positif soal tim dan Indonesia.

Penjelasan dari dua eks rekan setimnya tersebut lah yang menjadi alasan Gajos memilih Persija.

Baca Juga: Dapat Pengalaman Baru, Maciej Gajos Sudah Tak Sabar Merumput Bersama Persija

"Mereka menjelaskan banyak hal, tentunya sesuatu yang positif tentang tim ini dan juga Indonesia."

"Itu lah kenapa saya ada di sini," pungkasnya.

Kini, Gajos sudah bergabung dengan Persija di sesi latihan rutin.

Kemungkinan gelandang serang itu memainkan laga debutnya bersama Macan Kemayoran pada pekan keempat Liga 1 musim ini.

Saat itu, Persija akan bertandang ke markas Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (22/7/2023).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P