Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnya Dibuat Kesulitan, Pelatih Kashima Antlers Sebut Timnas U-17 Indonesia Akan Sukses di Piala Dunia U-17 2023

By M Hadi Fathoni - Minggu, 6 Agustus 2023 | 10:13 WIB
Skuad timnas U-17 Indonesia (skuat timnas U-17 Indonesia) sedang briefing di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (27/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih tim muda Kashima Antlers, Mitsuo Ogasawara, yakin Timnas U-17 Indonesia akan meraih hasil baik di ajang Piala Dunia U-17 2023.

Seperti diketahui, Timnas U-17 Indonesia baru saja memainkan laga persahabatan kedua mereka melawan Kashima Antlers.

Pertandingan tersebut berlangsung di GOR Ngurah Rai, Denpassar, pada Sabtu (6/8) malam WIB.

Dalam laga tersebut, skuad Garuda Asia gagal meraih kemenangan.

Mereka ditekuk oleh tim muda Kashima Antlers dengan skor 3-2.

Tiga gol Kashima diciptakan oleh Haruto Masumoto (47') dan Koji Oyama (70', 88').

Sementara dua gol milik timnas U-17 dilesakkan oleh Figo Dennis (56') dan Riski Afrisal (64').

Meski takluk, Timnas U-17 Indonesia dinilai cukup merepotkan tim muda asal Jepang itu.

Baca Juga: Ada Jebolan Klub Ronaldinho, 3 Pemain Timnas U-17 Indonesia Striker Masa Depan

Hal itu diakui langsung oleh pelatih Kashima Antlers, Mitsuo Oasawara.