Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Kesalahan Fatal Persija Jadi Sorotan Tajam Thomas Doll Jelang Laga Kontra Persis

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 30 September 2023 | 11:41 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Jumat (25/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Thomas Doll selaku pelatih Persija Jakarta menyoroti dua kelemahan timnya sebelum pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 melawan Persis Solo.

Tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut akan bertandang ke markas Laskar Sambernyawa pada laga pekan ini.

Duel sengit antar tim Ibu Kota dan wakil Jawa Tengah tersebut akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (30/9/2023) pukul 19.00 WIB.

Macan Kemayoran sejatinya masih lebih diunggulkan pada laga malam nanti.

Hal itu dikarenakan Persija memiliki peringkat yang lebih baik dari Persis di papan klasemen sementara Liga 1.

Untuk sementara ini, Thomas Doll dan anak asuhnya berada di peringkat ke-10 klasemen sementara dengan koleksi 18 poin.

Sedangkan Persis Solo berada di peringkat ke-12 dengan raihan poin yang sama.

Hanya saja tim besutan Leonardo Medina kalah dari segi produktivitas gol dari Macan Kemayoran.

Baca Juga: Liga 1 2023 - Persija Dibayangi Blunder Andritany, Thomas Doll Anggap Begini

Meski begitu, Thomas Doll selaku pelatih kepala Persija mengakui bahwa timnya masih memiliki banyak kesalahan-kesalahan di beberapa pertandingan.

Seperti pada pekan lalu saat menghadapi Bali United, Riko Simanjuntak dkk berhasil mendominasi jalannya laga.