Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Nasib Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 disorot media Vietnam, dinilai menyedihkan usai berpotensi tersingkir prematur.
Peluang Timnas U-17 Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sangat kecil usai kalah dari Maroko.
Timnas U-17 Indonesia menelan kekalahan menyakitkan dari Maroko pada matchday ketiga fase Grup A Piala Dunia U-17 2023.
Digelar di Stadion Gelora Bun Tomo (GBT) Surabaya pada Kamis (16/11/2023) skuad asuhan Bima Sakti kalah dengan skor 1-3.
Hasil sekaligus menjadi kekalahan pertama Garuda Asia di fase grup setelah dua pertandingan sebelumnya meraih imbang.
Baca Juga: Teror FIFA ke PSSI: Stadion Harus Selalu Penuh Selama Piala Dunia U-17 2023
Meski begitu, koleksi 2 poin belum cukup memastikan Arkhan Kaka lolos ke babak selanjutnya, babak 16 besar turnamen.
Bima Sakti dan anak asuhnya harus menanti hasil pertandingan di grup lain antara Korea Selatan melawan Burkina Faso dan Meksiko melawan Selandia Baru.
Harapan seluruh masyarakat Tanah Air agar kedua pertandingan tersebut berakhir imbang tanpa gol, sehingga tak mengganggu posisi Indonesia.
Timnas U-17 Indonesia saat ini berada di posisi keempat klasemen peringkat ketiga terbaik, unggul atas Meksiko dan Korea Selatan.
Baca Juga: Lupakan Kekalahan Kontra Irak, Timnas Indonesia Akan Dihadiahi Poin Besar Andai Taklukkan Filipina
Jika Meksiko dan Korea Selatan mampu menyudahi pertandingan terakhir fase grup dengan kemenangan, maka selesai sudah partisipasi Indonesia di ajang ini.
"Sepak bola Indonesia kembali mendapat akhir yang menyedihkan, Timnas U-17 bakal tersingkir lebih awal usai menelan kekalahan," tulis Soha.vn.
"Peluang Timnas U-17 Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sangatlah kecil dan nyaris mustahil."
"Indonesia hanya bisa melaju ke babak 16 besar dengan status peringkat ketiga terbaik, jika Korea Selatan dan Meksiko memetik hasil imbang."
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Statistik Duel Irak Vs Timnas Indonesia, Lebih Fantastis dari Korea dan Jepang
"Namun terwujudnya skenario ini sangat kecil dan peluang Indonesia melaju ke babak 16 besar sangat tidak mungkin."
"Jika Timnas U-17 Indonesia tersingkir lebih awal sebagai tuan rumah di kandang sendiri, ini akan jadi berita duka bagi pecinta sepak bola Tanah Air," imbuh mereka.
PSSI sendiri menargetkan Timnas U-17 Indonesia mampu lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Namun, kenyataan yang terjadi memang seperti pil pahit yang dipaksa dikunyah lalu ditelan, sabar adalah kunci dari semuanya.
Baca Juga: Marah Besar, Kim Pan-gon bak Harimau di Ruang Ganti Saat Malaysia Nyaris Kalah dari Kirgistan
Untuk kali pertama Timnas U-17 Indonesia mengikuti Piala Dunia, menahan imbang dua tim asal Amerika Selatan.
Lalu berjuang sengit melawan tim dengan sepak bola yang sedang berkembang pesat di negaranya, Maroko.
Bima Sakti bisa mengambil pelajaran besar dari Piala Dunia U-17 2023 guna membangun skuad yang lebih baik dari sekarang.