Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2024 - Thailand dan Vietnam Masuk Grup Rasa AFF
Menurut Amali, PSSI tidak bisa memaksa Wormuth untuk menerima tawaran perpanjangan kontrak dan terkait masa depannya diserahkan langsung kepada yang bersangkutan.
"Kami sudah kasih penawaran ke dia untuk perpanjang kontrak bisa menjadi penasehat atau direktur teknik.
"Cuma yang memutuskan beliau sendiri," ucap Amali kepada awak media termasuk BolaSport.com, Kamis (14/12/2023).
"Kami tidak bisa maksa dan semua tergantung dia. Kontraknya sudah selesai.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Cedera Kiper Timnas Jepang Lebih Mengerikan dari Ernando Ari
"Bagaimana akan melanjutkan ke depannya, kami serahkan kepada beliau." imbuhnya.
Lantas siapa yang bakal mengisi jabatan Dirtek PSSI? Indra Sjafri sebenarnya mengemban jabatan ini sejak 2019 lalu.
Namun pada Mei 2023 lalu, Indra Sjafri didapuk menjadi pelatih Timnas U-23 Indonesia dan akan fokus pada dua ajang bergengsi.
Saat itu Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dan Asian Games 2023 Hangzhou, sebelum itu Indra sempat menukangi Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.