Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vietnam Bantah Bakal Tiru Cara Pelatih Brasil untuk Umumkan Skuadnya di Piala Asia 2023

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 23 Desember 2023 | 20:46 WIB
Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier menyiapkan pasukannya sekuat mungkin untuk menghadapi Flipina, Irak, dan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (NGOC DUONG/THANHNIEN.VN)

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, bakal mengumumkan daftar skuadnya untuk berlaga di Piala Asia 2023 dalam waktu dekat.

Dilansir SuperBall.id dari Soha, Troussier akan mengumumkan daftar skuadnya pada 25 Desember pukul 14.00 waktu setempat.

Biasanya, daftar skuad Vietnam akan diumumkan di beranda Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF).

Menariknya, Troussier dikabarkan akan mengumumkan daftar skuadnya dengan cara yang berbeda dari sebelumnya.

Baca Juga: Malaysia Hajar China di Laga Uji Coba Jelang Piala Asia U-23 2024, Sinyal Bahaya untuk Vietnam

Juru taktik asal Prancis itu disebut akan mengumumkan daftar pemain melalui siaran langsung atau live streaming.

Cara tersebut mirip dengan yang dilakukan oleh pelatih Brasil Tite saat mengumumkan skuadnya untuk Piala Dunia 2022 lalu.

Sumber informasi lain mengatakan bukan Troussier yang akan melakukan siaran langsung, tetapi anggota staf pelatih lainnya.

Akan tetapi, informasi yang menyebut daftar pemain Vietnam akan diumumkan melalui siaran langsung telah dibantah VFF.

Menurut Thanh Nien, daftar skuad Vietnam masih akan diumumkan dengan cara tradisional melalui beranda VFF.