Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor Pertemuan Libya Vs Wakil Asia Tenggara, Cuma Menang Lawan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 1 Januari 2024 | 08:44 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pertandingan kemudian dihentikan dan wasit memutuskan Timnas Indonesia menang WO dengan skor 3-0.

Meski begitu, Timnas Indonesia bukan satu-satunya tim Asia Tenggara yang pernah dihadapi oleh Libya.

Di Piala Merdeka 1977, Libya juga menghadapi dua wakil Asia Tenggara lainnya yaitu Malaysia dan Thailand.

Hasilnya, Libya gagal meraih kemenangan pada dua laga itu usai ditahan imbang Malaysia 1-1 dan seri 2-2 melawan Thailand.

Tiga tahun kemudian, Libya dan Malaysia kembali bersua di ajang Islam Oyunlari atau Islamic Solidarity Games.

Seperti halnya di pertemuan pertama, kedua tim kembali bermain imbang dengan skor 1-1 pada laga tersebut.

Secara keseluruhan, Libya tercatat meraih satu kemenangan dan tiga hasil imbang melawan wakil-wakil Asia Tenggara.

Timnas Indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang bisa dikalahkan oleh Libya sejauh ini.

Selain ketiga negara tersebut, tidak ada wakil Asia Tenggara lain yang pernah dihadapi oleh Libya.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Dokter Jenius Pilih Indonesia, Vietnam Langsung Impor Ahli Fisiologi Eropa