Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kapten Vietnam Alami Nasib Tragis di Klubnya Jelang Lawan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 4 Maret 2024 | 21:45 WIB
Kapten timnas Vietnam, Do Hung Dung, sedang memasuki lapangan bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Di bawah asuhan Troussier, Hung Dung masih cukup sering diturunkan dalam pertandingan yang dilakoni Vietnam.

Namun, ia tidak lagi menjadi sosok yang tidak tergantikan di lini tengah seperti saat era Park Hang-seo.

Di Piala Asia 2023 lalu, Troussier hanya menurunkan Hung Dung dalam dua laga melawan Jepang dan Irak.

Sementara pada pertandingan melawan Indonesia, pemilik 40 caps itu sama sekali tidak dimainkan.

Absennya Hung Dung dalam tiga laga terakhir Hanoi FC tentu membuat posisinya di timnas semakin terancam.

Selain Hung Dung, striker timnas senior dan U-23 Vietnam Nguyen Van Tung juga absen pada laga melawan Khanh Hoa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P