Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Lemparan ke dalam yang sudah menjadi ciri khas bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, dirasa tak ampuh lagi pada Vietnam.
Hal itu disampaikan langsung oleh Philippe Troussier selaku pelatih kepala Golden Star Warriors.
Troussier menghadiri jumpa pers jelang laga melawan Timnas Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, sang arsitek asal Prancis diberi pertanyaan soal lemparan ke dalam Arhan.
Pasalnya, lemparan tersebut yang membuat Golden Star Warriors menelan kekalahan dari Skuad Garuda dalam laga yang berlangsung pada Kamis (21/3/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Nguyen Tien Linh dkk takluk dengan skor 0-1 lewat gol Egy Maulana Vikri pada menit ke-52.
Sebelum gol terjadi, ada aksi Arhan yang menunjukkan jurus andalan lemparan jauhnya itu.
Bek milik Suwon FC tersebut juga diyakini akan menampilkan jurus andalannya itu kala bermain di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Oleh karenanya, Troussier diminta untuk menanggapi hal tersebut.
Pelatih berusia 68 tahun itu mengaku bahwa memang ada kesalahan antisipasi pada laga yang berlangsung di SUGBK.
Sayangnya satu kesalahan tersebut berbuah fatal bagi Vietnam.
Ia juga membandingkan pertemuan antara Vietnam dan Indonesia di ajang Piala Asia 2023.
Pada saat itu, Golden Star Warriors juga mendapat banyak serangan dari Arhan.
Namun, tak ada satu pun gol yang tercipta dari skema lemparan jarak jauh itu.
Artinya, jurus andalan Arhan tak selamanya bisa berjalan mulus menurut Troussier.
“Pada pertandingan sebelumnya hanya terjadi satu kesalahan pada situasi tersebut," ucap Troussier, dikutip SuperBall.id dari VN Express.
"Di Piala Asia 2023, kami juga banyak menghadapi situasi lemparan ke dalam, namun tidak kebobolan."
"Pada pertandingan terakhir, hanya ada satu situasi kesalahan. Secara pribadi, saya sudah mempersiapkannya dengan matang," jelasnya.
Baca Juga: Eksodus Pemain Vietnam Jelang Lawan Timnas Indonesia, VFF: Itu Bohong!
Kini, ia mengaku sudah mempersiapkan segalanya dengan baik.
Troussier berharap anak asuhnya benar-benar memiliki kontrol yang baik untuk mengantisipasi serangan lawan.
Ia juga bertekad membawa timnya tampil mendominasi di laga mendatang.
"Besok, jika Arhan masuk ke lapangan, kami akan memiliki kontrol yang lebih baik. Tidak hanya lemparan ke dalam, tetapi situasi lainnya juga."
"Kami akan berusaha mengendalikan situasi," pungkasnya.
Di lain sisi, ada isu yang mengatakan bahwa Arhan tak dibawa Shin Tae-yong ke Vietnam.
Ia dikabarkan juga sedang tidak fit seperti beberapa pemain lain yakni Nadeo Argawinata, Ivar Jenner, dan Dimas Drajad.
Kemungkinan besar bek kiri tersebut akan absen pada laga besok hari.
Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam - Warisan Park Hang-seo Sudah Jadi Mesin Tua Rusak Berat