Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Potensi Adu Penalti untuk Tentukan Lawan Timnas U-23 Indonesia jika Lolos 8 Besar

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 20 April 2024 | 17:22 WIB
Korea Selatan Vs UEA di Piala Asia U-23 2024 (AFC)

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia bakal melakoni laga penentuan untuk lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024 melawan Yordania.

Duel kedua tim bakal dihelat di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB.

Garuda Muda saat ini menempati posisi kedua Grup A dengan torehan tiga poin dari dua pertandingan.

Tim besutan Shin Tae-yong itu unggul dua poin atas Yordania dan Australia di posisi ketiga dan keempat.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-23 Malaysia Merasa Underdog, Vietnam Diprediksi Menang 2-0

Sementara itu, Qatar telah memastikan diri sebagai juara Grup A usai meraih enam poin dari dua laga.

Dengan demikian, posisi runner-up grup akan diperebutkan oleh Indonesia, Yordania, dan Australia.

Tambahan satu poin sudah cukup bagi Indonesia untuk melaju ke babak 8 besar dengan unggul dua poin atas dua rivalnya.

Indonesia akan tetap lolos meski di laga lain Australia menang atas Qatar dan menyamai poin Rizky Ridho dkk.

Pasalnya, Garuda Muda unggul secara head-to-head atas Australua usai menang 1-0 di laga sebelumnya.

Jika lolos, tim Merah-Putih akan menghadapi pemenang Grup B di perempat final.

Adapun status juara Grup B akan diperebutkan oleh dua wakil Asia Timur yaitu Jepang dan Korea Selatan.

Korea Selatan dan Jepang sudah dipastikan melaju ke perempat final usai meraih dua kemenangan.

Selanjutnya, kedua tim akan saling berhadapan di laga terakhir fase grup pada Senin (22/4/2024).

Hasil pertandingan tersebut akan menentukan siapa yang akan lolos sebagai juara dan runner-up grup.

Baca Juga: Kata Pelatih China Soal Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Selain jumlah poin, Korea Selatan dan Jepang saat ini memiliki selisih dan produktivitas gol yang sama.

Namun, Korea Selatan berhak menempati posisi puncak klasemen sementara Grup B karena unggul poin disiplin.

Pasalnya, jumlah kartu kuning yang dimiliki Korea Selatan lebih sedikit daripada Jepang (-2 berbanding -3).

Namun, poin disiplin tidak akan menjadi penentu apabila Korea Selatan dan Jepang bermain imbang.

Menurut regulasi, kedua tim akan melakoni babak adu penalti jika berbagi poin pada laga terakhir.

Hal ini sesuai dengan urutan kriteria tie-break Piala Asia U-23 2024 berdasarkan Peraturan Pasal 7.3.

Dalam aturan tersebut, adu penalti akan didahulukan daripada poin disiplin jika dua tim seimbang di semua aspek.

Berikut kriteria tie-break Piala Asia U-23 2024 jika terdapat tim yang seimbang dari segi jumlah poin.

Kriteria Tie-Break Piala Asia U-23 2024

1. Head-to-head di antara tim-tim yang seimbang
2. Selisih gol di antara tim-tim yang seimbang
3. Produktivitas gol di antara tim-tim yang seimbang
4. Selisih gol di semua laga
5. Produktivitas gol di semua laga
6. Adu penalti jika hanya dua tim yang seimbang dan bertemu di laga terakhir grup
7. Poin disiplin
8. Undian acak dari AFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P