Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Sampai Diperingati Philippe Troussier, Sebagus Apa Guinea?
"Kita harus tetap harus bangga dan apresiasi untuk timnas U-23 Indonesia," kata Dito Ariotedjo kepada awak media termasuk SuperBall.id, 2 Mei 2024.
"Tadi bisa kita lihat bagaimana para pemain sangat agresif dan mendominasi serangan juga. Kita juga lihat bagaimana Ernando (kiper timnas U-23 Indonesia) berkali-kali menghalau tendangan dari pemain Irak."
"Dan kita juga harus realistis, memang dari awal Bertemu Irak memang bukan perjuangan yang mudah. Irak menempati rangking 50-an, sementara Indonesia ada di rangking 130-an."
"Namun, kita lihat bagaimana permainan sangat imbang dan potensi kemenangan timnas kita sangat besar. Dan memang di akhir kita belum mendapat keberuntungan untuk menang, tetapi kita sangat puas dengan melihat cara gameplaynya anak-anak timnas U-23 Indonesia.
Kemenangan atas timnas U-23 Indonesia tersebut membawa timnas U-23 Irak berhak atas salah satu tiket menuju Olimpiade Paris 2024 dengan status juara ketiga di Piala Asia U-23 2024.
Sedangkan timnas U-23 Indonesia mesti menghadapi laga play-off antar-benua (AFC-CAF) melawan wakil dari Afrika yakni Guinea demi memperebutkan tiket tampil di Olimpiade Paris 2024.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Irak, Kesempatan Kedua Garuda Muda Raih Tiket Olimpiade
Skuad Garuda Muda akan bersua dengan timnas U-23 Guinea pada 9 Mei 2024.