Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Kejadian malang dialami pemain Timnas Malaysia, Faisal Halim, saat berada di pusat perbelanjaan terkemuka di Negeri Jiran.
Kabar mengejutkan datang dari pemain Timnas Malaysia yang bermain untuk Selangor FC, Faisal Halim, yang menjadi korban penyiraman air keras Orang Tak Dikenal (OTK).
Kejadian ini diketahui lewat unggahan akun X @fnasrom pada Minggu (5/4/2024), yang memperlihatkan kondisi Faisal Halim pasca disiram air keras.
Belum diketahui di mana kejadian itu terjadi, akun X Fina Nasrom hanya menyebut terjadi di sebuah mall terkemuka di Malaysia tanpa menyebut namanya.
Sementara itu, unggahan fotonya memperlihatkan Faisal Halim yang tengah duduk tanpa mengenakan baju dengan menundukkan kepalanya.
Bagian tubuh sebelah kiri Faisal Halim terlihat merah karena pengaruh air keras, mulai dari kepala hingga bagian perut.
Dilansir Superball.id dari MakanBola.com, pihak kepolisian sudah berada di lokasi kejadian dan melakukan penyeledikan lebih lanjut.
Sementara itu belum diketahui motif OTK yang melakukan penyiraman air keras terhadap pemain bintang Selangor FC di Liga Malaysia itu.
Menariknya, kejadian mengerikan terhadap pesepak bola Malaysia di negerinya sendiri ini bukan kali pertama.
Sebelumnya dikabarkan bahwa winger Terengganu FC, Akhyar Rashid, menjadi korban perampokan disertai pemukulan pada bagian kepalanya.
Belum selesai kasus Akhyar Rashid, muncul kejadian yang menimpa Faisal Halim, hal ini tentu membuat syok para penggemar sepak bola Malaysia.
Baru dapat perkhabaran Faisal Halim kena simbah asid di sebuah mall terkemuka tanahair.
Allahuakbar @ASTROARENA pic.twitter.com/Zi0b2EPBFc
— FinaNasrom (@fnasrom) May 5, 2024
Mengingat Liga Super Malaysia musim 2024-2025 akan dimulai pada 10 Maret 2024, Selangor FC terancam kehilangan Faisal Halim saat melawan Johor Darul Takzim (JDT).
Faisal Halim merupakan salah satu talenta berbakat Negeri Jiran di era kepelatihan pelatih asal Korea Selatan, Kim Pan-gon.
Baca Juga: Punya Latar Belakang seperti Erick Thohir, 3 Tokoh Ini Dinilai Cocok Jadi Ketua PSSI-nya Malaysia
Usianya baru 26 tahun, performanya bahkan sempat mengejutkan Korea Selatan di fase grup Piala Asia 2023 lalu.
Aksi Faisal Halim sukses membuat fan Korea Selatan terkejut saat mengelabui Kim Min-jae cs sebelum mengoyak jala gawang Taeguk Warriors.
Sayangnya performa Faisal Halim belum mampu membuat Malaysia berbicara banyak di Piala Asia 2023 lalu
Malaysia tersingkir dari fase grup dengan hanya mengoleksi satu poin hasil tiga kekalahan dan sekali imbang.
Kabar mengenai penyiraman air keras terhadap Faisal Halim pun menjadi sesuatu yang mengerikan bagi fan sepak bola Malaysia.
Lagi-lagi terjadi tindak kriminal terhadap pesepak bola Malaysia, setelah sebelumnya Akhyar Rashid jadi korban perampokan disertai pemukulan.
Menarik dinantikan perkembangan kabar selanjutnya mengenai apa yang sedang terjadi di sepak bola Malaysia.
Kondisi yang bisa saja berpengaruh pada performa Timnas Malaysia yang masih menyisakan dua pertandingan sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Malaysia saat ini duduk di peringkat ketiga klasemen Grup D dengan koleksi 6 poin, dua laga sisa melawan Kirgistan dan Taiwan pada Juni 2024 mendatang.