Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perjuangan Membanggakan Timnas U-23 Indonesia Tercoreng Aksi Rasis Suporter, PSSI Minta Maaf ke Guinea

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 10 Mei 2024 | 15:45 WIB
Logo PSSI atau Ilustrasi PSSI. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Banyak ditemukan emoji monyet pada kolom komentar akun Instagram Federasi Sepak Bola Guinea (FEGUIFOOT).

Tak hanya federasi, akun Instagram pemain Guinea Ilaix Moriba juga dipenuhi oleh komentar serupa.

Mengetahui hal ini, Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Mahendra Sinulingga angkat bicara.

Arya mengatakan para pemain dan tim kepelatihan telah berbesar hati menerima kekalahan.

Oleh karena itu, ia juga meminta para suporter untuk menerima kekalahan dari Guinea.

Baca Juga: Shin Tae-yong Marah, Ngamuk Sampai Menangis, Media Vietnam: Reaksinya Berlebihan

"Para pemain pulang dengan kepala tegak dan legawa menerima kekalahan."

"Jadi, kita berharap para suporter pun melakukan hal yang sama," ujar Arya, dikutip SuperBall.id dari PSSI.org.

Arya pun menyayangkan tindakan ujaran rasis kepada para pemain Guinea dan menyebut pelaku bukan suporter sejati.

"Jangan menodai perjuangan Timnas U-23 Indonesia dengan ujaran rasis kepada para pemain lawan," ucap Arya.