Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain itu beberapa pemain juga masih dalam proses menyelesaikan naturalisasi, seperti Maarten Paes, Calvin Verdonk dan Jens Raven.
"Belum ada (rencana cari pemain naturalisasi tambahan)," ucap Shin Tae-yong seperti dikutip Superball.id dari BolaSport.com.
"Mungkin akan fokus dulu (di) pertandingan-pertandingan yang akan datang," imbuhnya.
Bicara soal naturalisasi pemain, Arya Sinulingga menegaskan jika proses yang dijalani Maarten Paes hanya tinggal satu langkah untuk diselesaikan.
Baca Juga: Sudah Digembar-gemborkan tapi Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru, Ini Penyebabnya!
Sebelum bergabung dengan skuad Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, namun proses terakhir yang dijalani Maarten bukan perpindahan federasi.
Anggota Exco PSSI ini mengaku jika kasus Maarten Paes sedikit spesial dari yang lain, tapi tetap optimis pemain bisa membela skuad Garuda.
Sementara untuk Calvin dan Raven, Arya Sinulingga memastikan Erick Thohir bergerak cepat agar kedua pemain tersebut segera bisa merumput.
"Kalau Maarten Paes ada satu tahapan lagi yang harus kita laksanakan," ucap Arya Sinulingga.
"Kami lagi kerjakan itu, bukan perpindahan federasi. Ada 1 tahapan agak berbeda dibanding yang lain."