Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Diprediksi Bakal Juara Liga Inggris dengan Unggul Satu Poin atas Arsenal

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 14 Mei 2024 | 17:16 WIB
Bek Man City, Josko Gvardiol, berkesempatan mencetak hattrick dalam kemenangan 4-0 atas Fulham. (TWITTER.COM/CITY_XTRA)

Peluang Man City memenangkan kejuaraan adalah 68,5 persen, sedangkan Arsenal hanya 31,5 persen.

Baca Juga: Kalah dari Arsenal, Man United Cetak Rekor Terburuk Klub di Liga Inggris dalam 53 Tahun

Superkomputer memperkirakan empat besar akan dihuni oleh Man City, Arsenal, Liverpool dan Aston Villa.

Tottenham diprediksi finis di peringkat kelima untuk mendapatkan tiket ke Liga Europa.

Chelsea diperkirakan akan meraih tempat di Liga Konferensi Eropa di depan Newcastle United.

Adapun Manchester United asuhan Erik ten Hag diperkirakan akan berada di peringkat kedelapan.

Luton Town diprediksi akan terdegradasi, sedangkan Nottingham Forest akan bertahan di Liga Inggris.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P