Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum itu, Timnas Indonesia akan lebih dulu dihadapkan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina pada Juni nanti.
Shin Tae-yong hanya butuh satu kemenangan lagi guna memastikan Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selain lolos ke putaran ketiga, hasil itu juga memastikan Skuad Garuda mengamankan satu tempat di Piala Asia 2027.
Asa meraih kemenangan semakin tinggi mengingat dua laga tersebut digelar di kandang sendiri, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Atmosfer dari penonton akan jadi penyemangat sekaligus saksi lolosnya Timnas Indonesia ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.