Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Rangkaian pertandingan terakhir di setiap grup putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan berlangsung pada Selasa (11/6/2024).
Sebanyak 13 tim telah memastikan tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sebelas tim akan memperebutkan lima tempat tersisa di putaran ketiga, sedangkan yang lainnya sudah dipastikan tersingkir.
Beberapa tim masih harus menggantungkan nasib mereka dari hasil pertandingan lain di grup yang sama.
Termasuk Malaysia dan Thailand, yang kelolosannya masih akan bergantung pada hasil pertandingan lain.
Timnas Thailand akan menjamu Singapura di Stadion Rajamangala, Bangkok, pukul 19.30 WIB.
Thailand saat ini bertengger di posisi ketiga Grup C dengan terpaut tiga poin dari China di peringkat kedua.
Thailand wajib meraih kemenangan telak setidaknya 3-0 atas Singapura sambil berharap China kalah dari Korea Selatan.
Di Grup D, misi lebih berat harus dihadapi oleh Timnas Malaysia yang akan menjamu tim terbawah Taiwan.
Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pukul 20.00 WIB.
Malaysia harus menang dengan selisih lebih dari tujuh gol dan berharap Kirgistan kalah dari pemuncak klasemen Oman.
Menariknya, kick-off laga Oman versus Kirgistan berlangsung sekitar satu jam setelah pertandingan di Kuala Lumpur berakhir.
Menurut Bharian.com.my, situasi ini jelas memberikan keuntungan bagi Oman dan Kirgistan.
Kedua tim dinilai bisa bermain santai jika sudah mengetahui hasil laga Malaysia versus Taiwan.
Baca Juga: Timnas Indonesia Masuk Pot Terakhir dalam Drawing Putaran Ketiga
Jika kedua tim seri, maka mereka akan lolos ke putaran ketiga sebagai juara dan runner-up Grup D.
Pun demikian dengan Vietnam, yang kepastian lolos atau tidaknya bisa saja diketahui sebelum pertandingan melawan Irak.
Timnas Vietnam dipastikan harus mengubur mimpi lolos ke putaran ketiga jika Timnas Indonesia mengalahkan Filipina.
Duel Indonesia versus Filipina akan digelar lebih dulu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 WIB.
Sedangkan laga Irak versus Vietnam akan berlangsung di Stadion Internasional Basra, Irak, Rabu (12/6/2024) pukul 01.00 WIB.
Terkait alasan pertandingan penentuan tidak bisa digelar serentak, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan penjelasan.
Sekretaris Jenderal AFC, Datuk Seri Windsor Paul John, mengatakan pihaknya menemui beberapa kendala yang mengalangi kick-off digelar serentak untuk tim-tim di grup yang sama.
Adapun kendala yang dimaksud adalah perbedaan waktu antara tim yang bertanding dan hak siar televisi yang dipegang masing-masing negara.
“AFC tidak dapat melaksanakan itu (kick-off serentak) karena perbedaan waktu antara tim yang bertanding dan hak siar televisi yang dipegang oleh masing-masing negara."
“Dulu AFC tidak melakukan itu untuk semua tim karena perbedaan waktunya terlalu besar,” kata Windsor kepada BH Sukan.