Timnas Indonesia Dihantui Rapor Merah Wakil ASEAN di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 15 Juni 2024 | 16:54 WIB
Nguyen Quang Hai saat laga antara Vietnam Vs Oman dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di My Dinh Stadium, Kamis (24/3/2022). (THETHAO247.VN)

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia terus menjaga harapan lolos ke Piala Dunia 2026 usai melaju ke putaran ketiga babak kualifikasi zona Asia.

Skuad Garuda menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang berhasil lolos ke putaran ketiga.

Namun, tim asuhan Shin Tae-yong itu akan menghadapi tantangan lebih berat di putaran ketiga.

Pasalnya, tim-tim raksasa Asia telah menanti Asnawi Mangkualam Bahar dkk pada fase tersebut.

Baca Juga: Sempat Tersingkir, Top Skor Timnas Indonesia Siap Rebut Pos Inti Lagi di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selain itu, tim Merah-Putih juga dihantui oleh rapor merah wakil ASEAN di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia.

Sebelum Indonesia, Timnas Thailand dan Timnas Vietnam sudah lebih dulu merasakan kerasnya persaingan di putaran ketiga.

Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Thailand berjumpa Jepang, Arab Saudi, Australia, Irak, dan Uni Emirat Arab.

Hasilnya, tim Gajah Perang hanya menjadi bulan-bulanan bagi tim-tim elit Asia tersebut.

Tim asuhan Kiatisuk Senamuang itu hanya mampu mengumpulkan 2 poin dari 30 angka maksimal yang bisa diperoleh.