Hasil EURO 2024 - Dua Pemain Keturunan Afrika Bawa Swiss Tundukkan Hungaria

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 15 Juni 2024 | 21:58 WIB
Para pemain timnas Swiss merayakan gol yang dicetak oleh Breel Embolo ke gawang timnas Kamerun pada partai perdana Grup G Piala Dunia 2022, Kamis (24/11/2022). (FABRICE COFFRINI/AFP)

Namun, Swiss justru mendapat peluang lebih dulu pada menit ke-54 lewat tembakan Vargas yang masih bisa ditepis Gulasci.

Hungaria mendapat peluang pada menit ke-63 saat sundulan Barnabas Varga masih belum menemui sasaran.

Hungaria akhirnya mampu memperkecil kedudukan tiga menit kemudian lewat gol yang dicetak oleh Varga.

Menerima umpan silang Dominik Szoboszlai dari sisi kiri, Varga mencetak gol lewat sundulan dari jarak dekat.

Selain mencetak satu asis, Szoboszlai juga memecahkan rekor yang telah bertahan selama 64 tahun.

Bintang Liverpool itu kini menjadi kapten termuda dalam sejarah Euro sejak turnamen mulai digelar pada 1960.

Swiss mencoba merespons pada menit ke-73, namun sundulan Fabian Schar menerima umpan sepak pojok masih melebar.

Hungaria terus berupaya melancarkan serangan guna mencetak gol penyama kedudukan di sisa pertandingan.

Alih-alih mencetak gol, gawang Hungaria justru kembali kebobolan pada menit ke-90+2.

Memanfaatkan kesalahan bek lawan, Breel Embolo yang memiliki darah Kamerun melepaskan tendangan lob yang tidak bisa dijangkau Gulasci.

Skor 3-1 untuk keunggulan Swiss tidak berubah hingga laga usai.