Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Publik Vietnam tengah dikejutkan dengan kabar Philippe Troussier ikut melamar menjadi pelatih Timnas India, setelah sebelumnya Park Hang-seo lebih dulu.
Kursi pelatih Timnas India tengah diperebutkan banyak pelatih, federasi telah mengklaim sudah menerima lebih dari 200 CV pelamar.
Menariknya dua dari ratusan CV tersebut pernah menukangi Timnas Vietnam, di antaranya Park Hang-seo dan Philippe Troussier.
Menurut media lokal Vietnam, Federasi India membutuhkan pelatih berpengalaman guna memimpin tim nasional berlaga di ajang besar.
Troussier masuk dalam daftar pelatih baru yang memasukkan CV, diikuti Miguel Herrera asal Meksiko dan Winfried Schafer, eks pelatih Timnas Kamerun di Piala Dunia 2002.
Nama-nama tersebut tentu bukan sosok sembarangan pada jamannya, termasuk Philippe Troussier yang pernah menukangi Jepang di Piala Dunia 2002.
Namun kehadirannya tentu membuat publik Vietnam terkejut, pasalnya sebelumnya Park Hang-seo lebih dulu disebut telah melamar menjadi pelatih Timnas India.
Tak pelak, momen ini seperti duel antara mantan pelatih Timnas Vietnam untuk satu kursi panas, lantas siapa yang bakal menang?
"Philippe Troussier menjadi saingan Park Hang-seo," tulis Soha.vn.
Baca Juga: Tetap Bapuk Meski Sudah Ganti Pelatih, Media Vietnam: Yang Salah Philippe Troussier!