Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kini, kedua tim sedang bersiap untuk kembali bertemu di ajang ASEAN Cup 2024.
Sebagai salah satu persiapan untuk menyambut turnamen tersebut, pelatih Timnas Filipina Tom Saintfiet menegaskan bahwa ia akan merombak timnya.
Filipina terus mencari pemain keturunan atau naturalisasi untuk menambah kekuatan dan mengincar hasil terbaik di ASEAN Cup 2024.
"Ada sejumlah pemain Filipina yang lahir di luar negeri seperti AS, Kanada atau Eropa," ujar Tom Saintfiet sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Thethao247.vn.
"Saya sangat terkesan dengan cara Federasi Sepak Bola Filipina menangani pemain baru ke dalam tim."
Lebih lanjut, Tom Saintfiet mengatakan bahwa Filipina mempunyai pemain di klub-klub besar Eropa seperti Ajax, Barcelona hingga Bayern Muenchen.
Tapi sayangnya, pemain yang berkarier di klub besar tersebut baru berusia belasan tahun.
"Ada banyak pemain berkualitas, tapi tidak semuanya bisa bermain di level yang kami inginkan dan ada pula yang terlalu muda," ujarnya.
"Kami mempunyai pemain yang bermain untuk Ajax, Barcelona, Cologne, Bayern Muenchen."
"Filipina memiliki pemain yang bermain untuk klub-klub besar di seluruh dunia tetapi mereka baru berusia 14 atau 15 tahun dan tidak bisa bermain di tim utama."