Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Penalti Bruno Moreira Bawa Persebaya Bekuk PSS Sleman

By Eko Isdiyanto - Minggu, 11 Agustus 2024 | 21:07 WIB
Gol penalti Bruno Moreira bawa Persebaya Surabaya kalahkan PSS Sleman di pekan perdana Liga 1 2024/2025. (Instagram Persebaya Surabaya)

SUPERBALL.ID - Lewati pertandingan alot, Persebaya Surabaya menang tipis PSS Sleman di pekan perdana Liga 1 2024/2024, Minggu (11/8/2024).

Tampil di markas sendiri Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Persebaya tampil dominan dengan serangan-serangan ke gawang PSS.

PSS Sleman bahkan hanya dibuat bertahan hingga 15 menit pertandingan, tanpa ada satu kesempatan melakukan serangan balik.

Memasuki menit ke-20, satu pemain PSS diganjar kartu kuning, Ricky Cawor, usai melakukan pelanggaran terhadap pemain Persebaya.

Bukan gol yang muncul di babak pertama, Paulo Sitanggang menjadi pemain kedua PSS Sleman yang diganjar kartu kuning di laga ini.

Separuh babak pun berakhir tanpa gol, Persebaya menguasai penuh jalannya pertandingan namun belum bisa mencetak gol.

Keadaan itu terus berlangsung saat laga memasuki babak kedua, bahkan Persebaya masih gagal mencetak gol hingga menit ke-70.

Meski begitu Dewi Fortuna tetap berada di kubu skuad berjuluk Bajul Ijo, petaka untuk PSS Sleman usai salah satu pemainnya melakukan pelanggaran di kotak terlarang.

Bruno Moreira yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil menjebol gawang PSS Sleman kawalan kiper asal Brasil, Alan.

Baca Juga: Liga 1 2024 - Madura United Ditahan Tim Promosi, Legenda Timnas Indonesia Santai

Publik Stadion Gelora Bung Tomo pun bersorak menyambut gol yang harus dinanti hingga lebih dari 70 menit pertandingan berjalan.

PSS Sleman mencoba merespons gol tersebut, sayangnya skema serangan yang dibangun hingga menit ke-80 tak berbuah peluang emas.

Hingga sebelas menit tambahan waktu yang diberikan, tak ada lagi gol yang tercipta, pertandingan berakhir dengan skor 1-0.

Hasil ini membawa skuad Bajul Ijo duduk di peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan raihan 3 poin.

Sementara PSS Sleman terjerembab di peringkat ke-12 tanpa poin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bantai Persik, Bali United Amankan Posisi 4 Besar

Gol

Bruno Moreira (77')

Susunan Pemain

Persebaya (4-3-3)

21.Ernando Ari; 3.Ardi Idrus, 15.Damjanovic, 23.Kadek Raditya, 2.Arief Catur; 74.Mohammed Bassim, 6..Costa, 7.Rivera; 10.Bruno Moreira, 17.Flavio Silva, 28.Suaib

Pelatih: Paul Munster

PSS Sleman (4-2-3-1)

12.Alan; 96.Abduh Lestaluhu, 19.Fachrudin Aryanto, 4.Cleberson, 17.Ofosu-Ayeh; 23.Kim Kurniawan, 77.Paulo Sitanggang; 11.Tocantins, 7.Moon, 10.Cawor; 9.Hokky Caraka

Pelatih: Wagner Lopes

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P