Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Tak mau kalah dengan Timnas Indonesia, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) merekrut pelatih baru asal Korea Selatan, mantan anak asuh Shin Tae-yong.
Seolah tersentak dengan langkah Timnas Indonesia merekrut pelatih baru asal Korea Selatan, Vietnam tiba-tiba umumkan pelatih baru.
Kabar perihal pelatih baru Timnas Vietnam ini diumumkan VFF pada Selasa (12/8/2024) sekaligus mengumumkan daftar 35 pemain untuk timnas U-22.
Hal ini cukup mengejutkan mengingat Timnas U-22 Vietnam sebenarnya tidak ikut turnamen internasional apa pun hingga akhir tahun ini.
Meski begitu, Kim Sang-sik disebut tetap ingin meninjau dan melakukan evaluasi terhadap pada pemain muda untuk agenda mendatang.
Khususnya untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 dan SEA Games 2025 Thailand, karena itu direkrutlah pelatih baru.
Menariknya sosok yang direkrut ini memiliki riwayat bermin bersama Shin Tae-yong, tepatnya saat sama-sama membela Seongnam Ilhwa.
"Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) baru saja mengumumkan pelatih baru asal Korea ke dalam staf kepelatihan tim yang dipimpin pelatih Kim Sang-sik," tulis TheThao247.vn.
Lantas siapa sosok pelatih baru yang direkrut Federasi Vietnam? dialah Nam Kung Do, pelatih asal Korea yang bakal menjadi asisten Kim Sang-sik.
Baca Juga: Timnas Indonesia Jadi Acuan Vietnam Pilih Jumpa Thailand dan Rusia di Laga Uji Coba
Lalu apa yang menarik dari sosok Nam Kung Do? pria berusia 42 tahun ini ternyata pernah jadi anak asuh Shin Tae-yong di Seongnam Ilhwa Chunma.
Tepatnya medio 2010 hingga 2012, Shin Tae-yong menjadi pelatih kepala Seongnam Ilhwa mulai Desember 2008 hingga Desember 2012.
Sementara Nam Kung Do bergabung Seongnam Ilhwa pada Januari 2010 dari Pohang Steelers, sebelum hijrah ke Daejeon Citizen pada Maret 2012.
Kehadiran Nam Kung Do semakin melengkapi staf pelatih Timnas Vietnam asal Korea Selatan, menyusul rekan senegaranya Choi Won Kwon dan Yoon Dong Hun.
"Pelatih Nam Kung Do pensiun pada akhir musim 2013/14 bersama FC Anyang," tulis TheThao247.vn.
"Setelah itu, ia mulai melatih generasi muda di sejumlah klub seperti Seongnam FC, Universitas Yeungnam.
"Hingga kini, ia diundang oleh pelatih Kim Sang Sik untuk bekerja sebagai staf kepelatihan Vietnam U-22 dan Timnas Vietnam," imbuh mereka.
Menarik dinantikan kiprah mantan anak didik Shin Tae-yong di Timnas Vietnam, akankah mampu mengangkat derajat sepak bola Negeri Naga Biru.
Seperti yang diketahui jika Vietnam saat ini sedang terseok-seok, mulai dari timnas senior hingga kelompok umur selalu menuai kegagalan.
Apalagi saat berjumpa Timnas Indonesia, akankah Nam Kung Do mampu membuat kejutan saat memiliki kesempatan bersua Shin Tae-yong?
Jika diberi kesempatan menjadi asisten Kim Sang-sik, kesempatan itu bisa saja muncul saat berlaga di ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF.
Vietnam memasang target besar di Piala AFF nanti, tak main-main mereka menargetkan juara di edisi kali ini.
Hal itu tentu membuat gairah sepak bola Asia Tenggara memnunculkan tensi tinggi, menantikan duel menarik tim-tim kuat ASEAN.