Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Bintang Timnas U-17 Indonesia, yakni Muhammad Zahaby Gholy, mengaku kesulitan ketika menjalani latihan di pasir pantai.
Seperti diketahui, skuad berjuluk Garuda Asia tersebut tengah menjalani pemusatan latihan (TC).
Anak asuh Nova Arianto kini berada di Bali untuk menggelar agenda tersebut.
Mereka akan mempersiapkan diri sebaik mungkin di Bali untuk mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 nanti.
Beberapa nama andalan tetap dibawa Nova dalam TC kali ini.
Salah satu pemain yang hadir dalam TC tersebut adalah Muhammad Zahaby Gholy.
Pemain milik Persija Jakarta tersebut mengaku senang dan menikmati sesi latihan kali ini.
Ia membeberkan apa saja kegiatannya dan pemain-pemain lain ketika menjalani pemusatan latihan tersebut.
Gholy mengatakan ada dua sesi latihan di pagi dan sore hari.
Baca Juga: Pelatih Vietnam Lakukan Perubahan Mengejutkan dan Keluarkan Sebuah Larangan
Setelah itu, mereka akan latihan gym pada malam hari.
"Alhamdulillah saya sangat senang dan menikmati (latihan)," kata Gholy, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.
"Latihan pagi dan sore ditambah dengan latihan di lapangan, dan malam di gym," lanjutnya.
Kendati demikian, pemain berusia 15 tahun tersebut tetap menemui kesulitan.
Dilansir dari laman resmi PSSI, Nova menerapkan latihan di pasir pantai sekitar lokasi.
Latihan tersebut diakui Gholy sebagai hal baru bagi dirinya.
Ia mengaku harus menjalani latihan angkat beban rekannya sendiri.
Hal itu cukup berat dilakukan oleh pemain berposisi sebagai penyerang itu.
"Latihan di pasir pantai ini merupakan pengalaman pertama bagi saya."
"Jadi cukup berat."
"Tadi di pantai, latihan angkat beban teman sendiri yang seimbang beratnya."
Pasa sesi TC kali ini, Timnas U-17 Indonesia juga akan melakoni sebuah partai uji coba.
Mereka akan berhadapan dengan India pada 25 dan 27 Agustus mendatang.
Setelah itu, skuad Garuda Asia akan bertolak ke Spanyol untuk melanjutkan TC.