Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Pertama-tama kami butuh kedalaman skuad, ini musim yang menentukan siapa yang paling kuat untuk bertahan."
"Saya hanya bisa menempatkan 20 pemain. Jadon minggu ini mengalami infeksi telinga dan tidak fit 100 persen."
"Dia bisa bermain, tetapi kami lebih memilih pemain lain," kata Ten Hag, dikutip SuperBall.id dari Metro.co.uk.
Meski begitu, Ten Hag tetap membuka peluang untuk memberikan kesempatan bermain kepada Sancho di laga-laga berikutnya.
"Itu akan berubah di musim ketika kami perlu melakukan rotasi."
Baca Juga: Gelisah Erik ten Hag, Man United Belum Siap untuk Liga Inggris 2024
"Kadang-kadang hal itu membuat pemain frustrasi."
"Namun, setiap pemain akan mendapatkan kesempatannya," kata Ten Hag.
Saat Sancho absen, Ten Hag memainkan Amad Diallo dan Marcus Rashford di sayap, dengan Bruno Fernandes di depan.
Menurut jurnalis Fabrizio Romano, Sancho menghadapi masa depan yang tidak pasti di Old Trafford.