Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Vietnam melakoni pertandingan uji coba pertama selama pemusatan latihan (TC) di Jepang.
TC tersebut merupakan bagian dari persiapan Vietnam sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Vietnam menghadapi tim junior Ehime dari J-League 2 pada laga uji coba pertama di Jepang, Minggu (25/8/2024).
Hasilnya, Vietnam tampil mengesankan hingga berhasil memenangi laga dengan skor 4-0 dalam dua babak.
Baca Juga: Banyak Pilar Absen, Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia Bernasib Buruk Kontra Arab Saudi
Keempat gol skuad besutan Hua Hien Vinh itu dicetak oleh Hoang Khanh, Huu Tuan, Thang Long dan Minh Tam.
Rencananya, Vietnam akan melakoni dua laga uji coba lagi selama sisa TC di Negeri Matahari Terbit.
Mereka akan melawan Imabari FC pada 28 Agustus sebelum bersua Matsuyama University pada 30 Agustus.
Pada 1 September, Vietnam akan kembali ke negaranya untuk berlatih sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Vietnam juga dijadwalkan akan melakoni dua laga uji coba melawan Timnas U-20 Rusia di Hanoi.