Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Malaysia Semringah, Park Hang-seo Siap Nego Jadi Pelatih

By Eko Isdiyanto - Senin, 2 September 2024 | 14:26 WIB
Eks pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, disebut terbuka nego jadi pelatih Timnas Malaysia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Teka-teki masa depan Park Hang-seo masih menjadi misteri, usai dikabarkan meninggal dunia kini disebut siap negosiasi jadi pelatih Timnas Malaysia.

Klaim soal Park Hang-seo siap melakukan negosiasi dengan Federasi Malaysia (FAM) ini diungkap salah satu pengamat sepak bola Negeri Jiran, Zulhelmi Zainal Azam.

Menurut sosok yang juga jurnalis Astro Arena itu, Park Hang-seo sudah berkomunikasi dengan Presiden FAM, Datuk Hamidin, untuk negosiasi lebih lanjut.

Akan tetapi, Zulhelmi menegaskan belum ada tawaran resmi yang diajukan FAM, hal ini sesuai dengan pernyataan agen Park Hang-seo.

Sebelumnya, Lee Dong-jun selaku agen pelatih asal Korea Selatan itu juga menyebut tidak ada tawaran dari FAM untuk Park Hang-seo.

Baca Juga: Tangan Kanan Park Hang-seo Sebut Tawaran Melatih Timnas Malaysia Hoaks, Ternyata FAM Tipu-tipu?

Meski begitu, Lee Dong-jun tidak menampik adanya komunikasi antara Park Hang-seo dan Datuk Hamidin soal melatih Timnas Malaysia.

"Agen Park Hang Seo telah melakukan pembicaraan dengan Presiden FAM Datuk Hamidin Mohd Amin."

"Terbuka untuk negosiasi lebih lanjut namun sejauh ini belum ada tawaran resmi," tulis Zulhelmi pada akun X pribadi.

Datuk Hamidin memang sempat sesumbar mencarikan pelatih pengganti yang lebih baik dari Kim Pan-gon dan Park Hang-seo termasuk salah satu kandidatnya.

Bahkan untuk memperkuat ucapannya itu, Hamidin menyebut Park Hang-seo telah mengirim lamaran pelatih ke federasi Malaysia.

Meski pada akhirnya klaim Hamidin itu dibantah Lee Dong-jun selaku agen Park Hang-seo seperti yang dijelaskan di atas.

Park Hang-seo memang jadi komoditi panas di bursa transfer pelatih tim-tim Asia Tenggara, tak hanya level timnas tetapi juga klub.

Sebelumnya, kompatriot Shin Tae-yong itu disebut telah mengajukan lamaran ke Federasi India dan juga dikaitkan dengan Timnas Kamboja.

Baca Juga: FAM Diminta Beri Peluang Pelatih Lokal Pimpin Timnas Malaysia Ketimbang Park Hang-seo

Akan tetapi, kabar itu berlalu begitu saja, Park Hang-seo juga sempat dikaitkan dengan salah satu klub besar Liga 1, Persib Bandung.

Saking besarnya nama Park Hang-seo di Asia Tenggara, kabar miring akan sosoknya bahkan sempat tersebar dan diwartakan media nasional.

Pada 31 Agustus lalu, beredar kabar di media sosial Facebook yang menyebutkan bahwa Park Hang-seo telah meninggal dunia.

Kabar itu sempat membuat geger Vietnam, sejumlah tokoh sepak bola segera memastikan kebenaran berita itu.

Salah satunya mantan asisten Park Hang-seo di Timnas Vietnam, Le Huy Khoa, yang segera menelepon 'bosnya' usai merebaknya kabar tersebut.

Le Huy Khoa kemudian membantahnya dan memastikan bahwa Park Hang-seo dalam keadaan masih hidup, aman dan sehat.

Menarik dinantikan perkembangan terbaru perihal kabar Park Hang-seo jadi pelatih Timnas Malaysia.

Sampai mana isu tersebut akan bergulir dan seperti apa Timnas Malaysia bila berada di bawah kendali penuh momok menakutkan Shin Tae-yong itu.

Tentunya akan terjadi perubahan besar dalam sepak bola Asia Tenggara, satu lawan Timnas Indonesia bakal meningkatkan kekuatan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P