Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Jelang menjamu Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, publik Bahrain sambut kembalinya gelandang hebat mereka.
Timnas Indonesia menjadi lawan Bahrain di matchday ketiga fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 10 Oktober 2024.
Pertandingan digelar di Stadion Nasional Bahrain dan diprediksi berlangsung sengit, masing-masing tim mengusung kemenangan dalam laga ini.
Skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong memang dari awal menargetkan tiga poin dari Bahrain, sebagai syarat menjaga asa di babak kualifikasi.
Di sisi Bahrain selaku tuan rumah tentu tak ingin lagi kecolongan usai kekalahan menyakitkan dari Jepang di laga sebelumnya dengan skor 0-5.
Rombongan Timnas Indonesia berangkat pada Sabtu (5/9/2024) malam WIB, dengan para pemain abroad yang nantinya langsung menuju ke Bahrain.
Sementara itu, Bahrain tengah diliputi optimisme tinggi jelang bentrokan melawan Indonesia usai gelandang hebat mereka kembali.
Seolah memberi gertakan kepada tim tamu, gelandang hebat itu diklaim sebagai pemain kunci dan harapan kemenangan Bahrain atas Indonesia.
"Di antara pemain yang kembali adalah gelandang hebat Mohammed Marhoon," tulis News of Bahrain.
Baca Juga: Lupakan Hasil Buruk Lawan Jepang, Bahrain Fokus Tatap Duel Kontra Timnas Indonesia
"Datang di waktu yang tepat, saat Bahrain mencoba bangkit usai kekalahan telak 0-5 dari Jepang di laga sebelumnya."
"Marhoon merupakan kunci dan harapan bagi Bahrain untuk menang melawan Indonesia."
"Kepemimpinannya di lini tengah sudah sangat dirindukan, dan kemampuannya mengatur tempo akan sangat penting melawan Indonesia."
"Timnas Indonesia yang sangat ingin meraih kemenangan pertama di babak kualifikasi," imbuh mereka.
Sekilas akan sosok Mohammed Marhoon, pemain klub Kuwait SC yang usianya baru 26 tahun berposisi sebagai gelandang dan sayap kiri.
Marhoon merupakan andalan Bahrain dengan total 49 caps dan torehan 12 gol, debutnya untuk timnas terjadi pada 6 September 2018.
Karier profesionalnya cukup menonjol, ia pernah membela klub Republik Ceska, Bohemian 1905 meski hanya dalam hitungan bulan.
Pada Februari 2019 ditransfer ke Bohemian 1905 dari klub Liga Qatar, Al-Riffa SC, namun selang lima bulan setelahnya atau pada Juli 2019, ia kembali.
Baca Juga: Timnas Indonesia Imbangi Arab Saudi dan Australia, Media China: Kami Juga Punya Harapan
Jay Idzes dan Mees Hilgers tentu harus waspada dengan pemain ini, jika tak ingin kecolongan lewat gol yang bisa saja ia lesakkan.
Ya, Timnas Indonesia memanggil 27 pemain untuk dua laga lanjutan fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dua di antaranya merupakan nama baru, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, pemain yang diharapkan membawa perubahan.
Khususnya Eliano Reijnders di lini serang Timnas Indonesia, melengkapi Hokky Caraka maupun Dimas Drajad dan Rafae Struick sebagai mesin gol skuad Garuda.
Menarik dinantikan jalanya pertandingan ini, akankah Shin Tae-yong akan memberikan kejutan lagi? Kita tunggu saja.