Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Irak Nyaris Dipermalukan Tim Berperingkat Lebih Rendah dari Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 21 Maret 2025 | 15:10 WIB
Skuat timnas Irak (skuad timnas Irak) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelofa Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (7/6/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas Irak nyaris dipermalukan di kandang sendiri kala menjamu tim yang memiliki peringkat lebih rendah dari Timnas Indonesia.

Momen dramatis tersaji kala Irak menjamu Kuwait dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ini merupakan pertandingan ketujuh bagi kedua tim di Grup B putaran ketiga babak kualifikasi.

Kuwait tampak siap meraih kemenangan di Stadion Internasional Basra, Irak, Jumat (21/3/2025) dini hari WIB.

Baca Juga: Ironis, Timnas Indonesia Selalu Kalah Saat Unggul Penguasaan Bola di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Itu berkat penampilan impresif Youssef Nasser, yang mencetak dua gol di masing-masing babak.

Nasser mencetak gol pada menit ke-39 dan 70' untuk membawa Kuwait unggul 2-0 atas tim tuan rumah.

Dua gol itu menyalakan harapan untuk meraih kemenangan penting saat Kuwait berjuang untuk lolos ke Piala Dunia.

Namun, respons Irak sungguh sensasional dengan semangat juang mereka untuk bangkit dari ketertinggalan.

Akam Hashem mencetak gol pertama bagi Irak pada menit 90+3' untuk mengubah skor menjadi 1-2.