Pasalnya saat ini Bhayangkara FC duduk di posisi pertama dengan mengemas 53 poin, sedangkan Bali United berada di peringkat kedua dan hanya terpaut satu poin dari tim asuhan Simon McMenemy tersebut.
Pada putaran pertama lalu yang bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Bhayangkara FC sukses mempermalukan Bali United dengan skor 3-1.
Kendati demikian, Sumardji tetap meminta kepada pemainnya jangan berbesar kepala.
"Mereka harus benar-benar fokus untuk pertandingan melawan Bali United dan tidak boleh berbesar kepala. Semoga kami bisa menang," ucap pria asal Jombang, Jawa Timur.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar