Firman Utina memutuskan pensiun sebagai pesepak bola pada musim depan.
Mantan pemain timnas Indonesia itu langsung menggelar turnamen usia muda demi mencari bibit pemain berkualitas dengan ajang bernama Firman Utina Cup 2017 di Lapangan Sepak Bola Lapas Pemuda, Kota Tangerang, Sabtu (25/11/2017).
Turnamen yang digelar pada 25 November sampai 16 Desember 2017 itu akan mempertandingkan kompetisi U-9, U-10, U-11, U-12, dan U-14.
Pemain yang sukses membawa Bhayangkara FC juara Liga 1 2017 itu mengatakan ada sekitar 90 peserta yang mengikuti Firman Utina Cup 2017.
"Hampir 20 tim di usia U-9. Minggu nanti 16-20 tim. Tiap minggu ada festival dengan level usia beda-beda. Ada sekitar 90 peserta sepertinya," kata Firman di Lapangan Sepak Bola Lapas Pemuda, Kota Tangerang, Sabtu (25/11/2017).
(Baca Juga: Laga Lawan Guyana Disebut Evan Dimas Sangat Penting bagi Timnas Indonesia)
Firman juga menambahkan pihaknya membatasi pendaftaran sekolah sepak bola (SSB) yang ingin mengikuti turnamen tersebut.
Sebanyak 200 peserta itu hanya terdiri dari empat provinsi di Indonesia, yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Tangerang (Banten), dan Sulawesi Utara.
Pemain yang pernah memperkuat delapan klub Indonesia itu juga memberikan saran kepada para peserta agar tetap fokus mengikuti turnamen tersebut.
Setidaknya ada tiga hal yang harus diingat oleh setiap pemain usia muda apabila ingin menjadi pesepakbola profesional sepertinya.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | superball.id |
Komentar