Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Taklukkan Persebaya Lewat Adu Penalti, PSMS Medan Melaju ke Semifinal Piala Presiden 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 3 Februari 2018 | 18:11 WIB
Duel antara Persebaya Surabaya dan PSMS Medan dalam laga perempat final Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Duel antara Persebaya Surabaya dan PSMS Medan dalam laga perempat final Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018).

 PSMS Medan sukses melaju ke babak semifinal Piala Presiden 2018 usai mengalahkan Persebaya Surabaya dalam pertandingan fase delapan besar.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/2/2018), tim berjulukan Ayam Kinantan itu harus menyelesaikan pertandingan melawan Persebaya dengan babak adu penalti yang berakhir 4-3.

Sebelumnya kedua tim harus bermain imbang 3-3 dalam waktu normal. Hasil itu membuat kedua tim harus melanjutkan pertandingan hingga adu penalti.

Empat algojo Persebaya, Ferinando Pahabol, Abu Rizal, Otavio Dutra, dan Osvaldo Haay, gagal mencetak gol melalu titik putih.

Sementara tiga penendang PSMS gagal memaksimalkan gol, yakni Reinaldo Lobo, Sadney Urikhob, dan Frets Butuan.

(Baca juga: Bakal Terus Berusaha, Hanoman Makin Nyaman Bersama Persija)

Hasil itu membuat PSMS akan berlaga di babak semifinal dengan sistem kandang tandang pada 10 dan 13 Februari 2018.

Tim asuhan Djadjang Nurdjaman itu tinggal menunggu lawan antara Persija Jakarta dan Mitra Kukar yang akan bertanding pada Minggu (4/2/2018).

Babak Pertama

PSMS berhasil unggul terlebih dahulu ketika pertandingan baru berjalan lima menit lewat gol yang dicetak N'Guessan Kissito.

Penyerang asing baru PSMS itu mencetak gol lewat kepalanya selepas menerima umpan dari Antoni Putro Nugroho.

Persebaya baru bisa membalas gol dari PSMS lewat tendangan penalti yang dieksekusi Irfan Jaya pada menit ke-33.

Sebelumnya kiper PSMS, Abdul Rohim, menjatuhkan penyerang Persebaya, Riki Kayame, di dalam kotak penalti.

Memasuki menit ke-42, PSMS kembali unggul setelah Sadney Urikhob lolos dari jebakan offiside barisan pertahanan Persebaya.

Penyerang bernomor punggung 10 itu langsung melepaskan tendangan ke sisi kanan gawang Miswar Saputra.

Babak Kedua

Pada awal babak kedua, PSMS kembali menjauh menjadi 3-1 atas Persebaya lewat gol berkelas dari Frets Butuan yang melepaskan bola dari dalam kotak penalti.

Persebaya tidak menyerah sampai di sana dan terus melancarkan serangan ke pertahanan PSMS.

Upaya yang dilakukan Bajul Ijo akhirnya berhasil lewat gol indah dari Ferinando Pahabol pada menit ke-66.

Selang tiga menit kemudian, Persebaya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 lewat tendangan keras Nelson Alom dari luar kotak penalti.

Laga pun semakin seru dan kedua tim sama-sama bermain dengan tempo cepat.

Namun, sampai akhir babak kedua pertandingan selesai dengan skor 3-3.

Adu penalti

PSMS Medan
Reinaldo Lobo (Tidak Masuk)
Legimin Raharjo (Masuk)
N'Guessan Kissito (Masuk)
Sadney Urikhob (Tidak Masuk)
Frets Butuan (Tidak Masuk)
Suhandi (Masuk)
Abdul Aziz (Masuk)


Persebaya Surabaya
Misbah Solikhin (Masuk)
Fandri Imbiri (Masuk)
Ferinando Pahabol (Tidak Masuk)
Abu Rizal (Tidak Masuk)
Otavio Dutra (Tidak Masuk)
Oktafianus (Masuk)
Osvaldo Haay (Tidak Masuk)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X