Persija Jakarta sudah bersiap untuk menyambut laga big match kontra rival utama mereka, Persib Bandung, meski kini mereka baru menjalani dua laga sejak dibukanya Liga 1 musim 2018.
Sejak jauh-jauh hari, Persija mempersiapkan laga pekan keenam mereka pada Liga 1 2018 saat Macan Kemayoran dijadwalkan akan menjamu Persib Bandung.
Manajemen Persija sedang gencar melobi pihak-pihak terkait agar mendapat izin menggelar pertandingan itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Persija tak ingin gagal mendapat izin bermain di Jakarta seperti yang terjadi dalam dua musim terakhir dan terusir ke Solo, Jawa Tengah.
Terakhir kali Persija menjamu Persib di SUGBK terjadi pada Indonesia Super League (ISL) musim 2014.
(Baca juga: Apa Kunci Persija Tumbangkan Arema FC, Ini Kata Teco)
Laga itu terlaksana pada 10 Agustus 2014.
Itu berarti Persija sudah empat tahun absen menjamu tim rivalnya itu di kandang sendiri.
"Mudah-mudahan (di SUGBK), saya berharap melawan Persib bisa di sini. Mudah-mudahan, stadion ini bisa dipakai," ujar Manajer Persija, Ardhi Tjahjoko.
Pria berpangkat Marsekal Pertama (Marsma) TNI AU belum mau berkomentar banyak soal kemungkinan mendapat izin dari kepolisian terhadap keinginan menjamu Persib di Jakarta.
"Soal izin kepolisian nanti kami lihat perkembangannya, kan kepolisian juga tidak bisa mengizinkan dari awal," ujar Ardhi.
"Nanti dilihat reaksinya bagaimana. Mudah-mudahan, saya berharap di sini. Keinginan saya itu, keinginan kami semua," ucapnya.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar