Sriwijaya FC akan menjamu Persipura Jayapura pada pekan keempat Liga 1 2018.
Kedua tim akan berlaga di Stadion Gelora Sriwijya, Jakabaring, Sabtu (14/4/2018).
Pada laga yang diprediski akan berlangsung sengit itu, Sriwijaya FC kemungkinan tidak didampingi oleh sang pelatih Rahmad Darmawan atau yang akrab disapa RD.
(Baca Juga: Madura United Keok di Tenggarong, Ini Kata Milomir Seslija)
Tak hanya itu, bahkan Sriwijaya FC juga dipastikan tidak diperkuat oleh beberapa pemainnya seperti Mamadou N’Diaye dan Samuel Cristianson.
Mamadou N’Diaye tak bisa perkuat Sriwijaya FC saat berhadapan dengan Persipura karena akumulasi kartu merah.
Sedangkan Samuel Cristianson juga tidak bisa bermain karena masih menderita cedera.
Meski dengan kondisi seperti itu, skuat Sriwijaya mengaku optimis untuk berlaga di hadapan publik sendiri.
Asisten Pelatih Sriwijaya FC, Francis Wewengkang, mengakui pemain Sriwijaya FC dalam keyakinan tinggi, dan mereka punya target untuk selalu bisa mencuri poin maupun meraih kemenangan hingga tidak mempunyai jarak yang terlalu jauh.
“Secara psikologi dan mental pemain sudah mulai pulih, kita berharap besok semua sudah siap serta akan tampil dilapangan secara maksimal ini sudah tekan kita bersama pemaind an official maupun pelatih,” ujar Francis.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar